Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts Today

Froggy Istana Melayang Raih Penghargaan Inggris

Written By Unknown on Senin, 30 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Jakarta -Froggy Edutography, lembaga pendidikan bukan formal di BSD City Kota Tangerang Selatan, meraih penghargaan dunia sebagai bangunan putih bergaya istana melayang dari Record Holders Republic, Inggris.

Bangunan yang disebut floating castle with the highest suspended glass in the world ini, menggunakan 66 lembar kaca setinggi 10,8 meter tanpa sambungan dengan lebar 1,9 meter dan ketebalannya 19 milimeter yang dipasang dengan teknik digantung.

Penggagas Froggy Edutography, Fernando Iskandar. Ia mendirikan Froggy Edutography,   lembaga pendidikan non formal melalui program edutography goal setting yang mengajak anak berani memiliki cita-cita,  meraih keberhasilan.

Fernando, wirausaha muda membangun istana melayang disebut Floating Castle. Konsepnya diilhami dari dongeng Jack and The Beanstalk (Jack dan Pohon Kacang). Jack menemukan istana melayang di atas awanm setelah memanjat rambatan pohon kacang.  Istana menjadi  representasi fantasi atau impian.

"Sebagai calon pemimpin di masa depan, anak-anak di istana melayang  diajak bermimpi dan menggantungkan cita-citanya setinggi langit serta menjadi raja dan ratu dunia," kata Fernando.  Istana Melayang juga menjadi representasi berani bermimpi dan mendobrak batasan.

Selain penghargaan dari luar negeri,  istana melayang ini juga mendapat penghargaan dan tercatat sebagai Floating Castle Pertama di dunia oleh Museum Rekor Indonesia (MURI).

Agar memperkuat konsep melayang pada siang hari, digunakan teori optical illusion. Bangunan utama dibungkus kaca cermin,  sehingga terkesan hilang. Untuk memperkuat konsep melayang pada malam hari, cahaya khusus fokus pada bangunan utama. Sehingga bangunan setinggi 58 meter itu terkesan melayang setinggi 10 meter di udara.  Istana impian anak-anak  ini diperkaya oleh ornamen batik Kawung pada bangunan untuk citra Indonesia.

Froggy Edutography mengajak anak-anak Indonesia mencapai cita-cita dengan program beasiswa edutography goal setting untuk 1.000 anak melalui gerakan sosial empati, Seribu Anak Indonesia Bermimpi. Pengusaha Dewi Motik dan pembawa acara Andi F. Noya  membantu mendatangkan anak-anak meraih beasiswa dari Froggy Edutography.

EVIETA FADJAR

Berita Terpopuler

Miss World 2013, Megan Young Asal Filipina 
Vania Larissa Masuk Tujuh Besar Miss World 2013 
Alasan Busana APEC 2013 Tak Angkat Tema Batik
Apa Janji Megan Young Saat Menjadi Miss World 2013  



10.19 | 1 komentar | Read More

Adik: Megan Young Itu Kutu Buku

Miss World 2013 Megan Young dari Filipina, melambaikan tangan usai dinobatkan menjadi pemenang pada malam final di Nusa Dua, Bali (28/9). Sebanyak 130 kontestan ajang kecantikan itu beradu kecerdasan dan keindahan untuk meraih mahkota Miss World 2013. (AP Photo/Firdia Lisnawati)

TEMPO.CO , Manila :Kebahagiaan Megan Young asal Filipina atas terpilihnya sebagai Miss World 2013 dalam grand final yang dihelat di Nusa Dua, Bali, Sabtu, 28 September 2013, juga dirasakan oleh keluarga besarnya terutama adik laki-lakinya, Victor Young.

"Dulu, sebelum mengikuti kontes kecantikan, Megan pernah benar-benar menyembunyikan keinginannya untuk memasuki industri hiburan dari keluarga dan teman-temannya," jelas Victor, seperti yang dikutip dari Rappler, salah satu media berita di Filipina.

"Melihat Megan berdiri dengan mengenakan gaun di kontes kecantikan ini sangatlah mengejutkan untuk kami. Dia itu aslinya kutu buku," jelas Victor menggambarkan kakaknya. "Memakai makeup panggung tebal, gaun dramatis dan heels setinggi langit, saya melihat dia sangat luar biasa."

Sebelum memenangkan ajang Miss World 2013, Megan Young juga menungkapkan bahwa dirinya sempat ragu mengikuti ajang kecantikan tersebut. "Selama beberapa tahun orang telah meminta saya untuk bergabung dengan kontes kecantikan, awalnya saya sempat ragu, karena saya merasa diri dan mental saya belum siap."

"Namun suatu saat saya terbangun dan memiliki semangat baru untuk menghadapi segala risiko dan mengerahkan semua usaha untuk memenangkan Miss World 2013." Dan kerja keras Megan Young pun terbukti. Ia berhasil meraih mahkota kemenangan Miss World 2013.

RAPPLER | COSMO |ANINDYA LEGIA PUTRI
Berita Terpopuler:
Sultan Bicara Kritik Amin Rais pada Jokowi 
Pulang ke Iran, Rouhani Dilempari Sepatu 
Miss World 2013, Megan Young Asal Filipina 
Jokowi Ingin Lebarkan Tiga Trotoar Ini
Jokowi Dikerjai Pemain Sirkus


10.19 | 0 komentar | Read More

Konsumsi Susu Indonesia Terendah Di Asia

Written By Unknown on Sabtu, 28 September 2013 | 10.19

Sejumlah siswa sekolah dasar minum susu dari PT Greenfields Indonesia dalam acara World School Milk Day di Arrahman Motik, Setiabudi, Jakarta, Rabu (25/9). World School Milk Day di Indonesia kali ini mengambil tema "Honest to Goodness" yang bertujuan untuk menanamkan sifat jujur dalam keseharian setiap anak sejak usia dini. TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Konsumsi susu di Indonesia masih lebih rendah dibandingkan negara lain di tingkat Asia. Konsumsi susu mengalami peningkatan baru sejak 2007.

Pada 2011 konsumsi susu di Indonesia mencapai 12,85 liter per kapita per tahun, meningkat dibandingkan 2010 yaitu 11,95 liter. Meski mengalami peningkatan, jumlah konsumsi susu di Indonesia masih lebih rendah dibanding sejumlah negara di Asia, seperti Malaysia (50,9 liter), India (47,1 liter), Singapura (44,5 liter), Thailand (33,7 liter), Vietnam (14,3 liter), dan Filipina (13,7 liter).

Menurut Head and Sales Marketing Greenfields Jan Gert Visten, susu merupakan sumber nutrisi dan vitamin bagi anak-anak. Maka PT Greenfields menggelar  Hari Minum Susu di Sekolah Sedunia atau World School Milk Day (WSMD) di Indonesia untuk kedua kalinya. Ajang ini dinilai tepat untuk menyampaikan informasi mengenai konsumsi susu untuk anak-anak.

"Untuk upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mengonsumsi susu segar demi memenuhi kebutuhan nutrisi harian," kata Visten. (Baca : Konsumsi Susu Indonesia Hanya Setengah Sendok | metro | )

Kampanye susu kali ini temanya, Honest to Goodness, untuk menanamkan budi pekerti soal kejujuran kepada anak sejak usia dini. Diikuti oleh 300 siswa sekolah Arrahman di Kuningan.

Psikolog dari Rumah Sakit Pondok Indah, Roslina Verauli dalam acara bincang tentang melatih kejujuran pada anak mengatakan, karakter baik seperti kejujuran, empati, penilaian baik, dan sebagainya merupakan kunci dari kebaikkan dan mengisi hidup dengan kegiatan baik. Good life, ketika anak menghayati dirinya antusias dalam bermain, belajar, dan berinteraksi dengan lingkungan.

World School Milk Day (WSMD) menjadi gerakan internasional hasil inisiasi FAO sejak 2000. WSMD dirayakan setiap Rabu terakhir pada akhir bulan September. Kegiatan ini menjadi salah satu cara badan dunia ini, menjalankan mandat untuk meningkatkan nutrisi dan taraf hidup masyarakat dunia.

WSMD dirayakan lebih dari 40 negara mempromosikan pentingnya minum susu, terutama bagi anak-anak dan siswa di sekolah. WSMD menjadi ajang internasional yang dirayakan oleh banyak negara, dan melibatkan anak usia sekolah dengan program yang menyenangkan serta edukatif.

EVIETA FADJAR

Berita terpopuler

Hari Kontrasepsi Dunia, Implan KB Dibutuhkan 
Awas, Minuman Es di Sekolah Tercemar Mikroba
Bolehkan Olahraga Angkat Beban Saat Hamil?
Bau Wangi Saat Tidur Bisa Atasi Rasa Takut
Minum Kopi Berlebihan, Bikin Bau Sperma Tak Sedap



10.19 | 0 komentar | Read More

Pernikahan Stabil, Kesehatan Membaik

TEMPO.CO, London - Lain kali Anda berargumen dengan pasangan , berhati-hatilah karena hal itu bisa membahayakan kesehatan Anda. Hasil penelitian terbaru mengungkapkan bahwa kehidupan pernikahan yang bahagia bisa menyehatkan pasangan suami-istri.

Menurut hasil riset yang dikutip situs Daily Mail edisi 27 September 2013, para ilmuwan membandingkan keuntungan dan kerugian dari pernikahan yang sehat dan pernikahan yang bermasalah, lalu menemukan hubungan yang kuat antara keduanya. Artinya, aktivitas yang dilakukan dalam pernikahan, seperti kencan malam secara rutin bisa meningkatkan kesehatan seseorang.

Penelitian yang dipublikasikan di Journal of Marriage and Family ini mengobservasi bagaimana kehidupan pernikahan yang bahagia dari 681 orang mempengaruhi kesehatan fisik mereka. Polling yang dilakukan ini menjawab 11 pertanyaan mengenai kebahagiaan mereka dalam berbagai aspek hubungan dalam pernikahan.

Pertanyaan yang diajukan antara lain apakah pasangan memahami mereka, melakukan aktivitas bersama pasangan dan memberikan cinta dan kasih sayang pada pasangan. Para relawan juga ditanya 13 pertanyaan mengenai cara mereka mengatasi masalah kecemburuan, kemarahan dan ketidakjujuran. Sedangkan kesehatan mereka diranking berdasarkan kategori sangat baik, baik, cukup atau kurang.

Penulis hasil riset, Dr. Cody Hollist, ahli terapi pernikahan dan keluarga di University of Nebraska-Lincoln di Amerika mengatakan, kebahagiaan dan kesehatan saling terkait satu sama lain. Tidak ada cara untuk mengetahui apakah pernikahan yang baik ada kaitannya dengan kesehatan yang baik atau sebaliknya. Tetapi sangat jelas bahwa kualitas pernikahan dan kesehatan saling berhubungan.

Guna mengetahui dampak kesehatan terhadap faktor usia, para ilmuwan membagi grup menjadi usia 18-39 tahun dan usia 40-565 tahun. Ada perbedaan antara kedua grup tersebut. Grup usia lebih muda cenderung untuk mempunyai kesehatan yang lebih baik tetapi lebih banyak masalah pernikahan.

Meski demikian, besarnya hubungan antara pernikahan yang bahagia dengan kesehatan yang baik dari kedua grup tersebut membuat para ilmuwan menyimpulkan hasil riset mereka. "Ketika kesehatan memburuk, apakah pernikahan tetap stabil? Yang kami temukan adalah hubungan antara kesehatan dan kebahagiaan dari kedua grup tersebut. Ketika kesehatan bagus, kebahagiaan meningkat," ungkap Dr. Hollist.

Salah satu temuan yang mengejutkan adalah bahwa mereka yang saat dimulai studi mengalami masalah pernikahan dilaporkan mengalami peningkatan kesehatan dari waktu ke waktu. Atas hal tersebut, Dr Hollist mengatakan bahwa orang-orang bertahan dalam situasi yang bervariasi. "Lingkungan yang membuat stres bisa menjadi alarm untuk sebagian orang yang bisa memotivasi sehingga lebih sehat dan menjadi jalan yang lebih adaptif bagi perilaku mereka," kata dia.

DAILY MAIL | ARBA'IYAH SATRIANI


10.19 | 0 komentar | Read More

Film 'Mari Lari' dari Komunitas Indorunners  

Written By Unknown on Jumat, 27 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Jakarta - Lari bukanlah kompetisi mengalahkan pelari lain, melainkan kompetisi mengalahkan diri sendiri dalam menyelesaikan sesuatu. Berangkat dari filosofi itulah Nation Pictures mengangkat olahraga lari dalam film layar lebar. Nation Pictures menggaet penulis Ninit Yunita untuk membuat skenario film yang berjudul Mari Lari.

Mari Lari, judul film mengambil latar cerita pada perhelatan Bromo Marathon. Beberapa bintang senior, seperti Ira Wibowo dan Donny Damara, ikut bermain dalam film yang juga dibintangi oleh bintang muda, seperti Olivia Jansen, Dimas Aditya, Amanda Zevannya, dan Ibnu Jamil.

"Penonton tidak hanya disuguhkan sebuah tontonan yang menghibur,  juga diajak untuk mencintai olahraga yang bisa dilakukan oleh siapa saja, kapan saja, dan di mana saja, seperti yang sudah tersirat jelas dalam judul," kata Delon Tio, sutradara Mari Lari, dari rilis yang diterima Tempo, Kamis, 26 September 2013.

Yasha Chatab, selaku produser dan juga salah satu pendiri Indorunners, menyatakan bahwa film ini dibuat dengan harapan dapat menggugah lebih banyak lagi orang Indonesia untuk mulai lari dan hidup lebih sehat. Film Mari lari ini akan dirilis sekitar bulan Maret atau April 2014.

AISHA

Berita Terpopuler:
Pertolongan Pertama Serangan Jantung
Perempuan Jepang Ingin Jadi Ibu Rumah Tangga
Aliya Rajasa Ajari Airlangga Cinta Buku
Okky: Perempuan Jangan Mudah Tergiur Harta


10.19 | 0 komentar | Read More

Ini Kata Fenita Arie Soal Seks dan Kopi  

TEMPO.CO, Jakarta - Presenter dan model Fenita Arie, 27 tahun, tak menyanggah kemampuan kopi sebagai afrodisiak atau zat yang meningkatkan gairah bercinta. Istri presenter Arie Untung, 37 tahun, itu mengaku pernah merasakan khasiat kopi dalam kehidupan seksnya.

Fenita bercerita, suatu sore ia sedang ngopi berdua dengan Arie di rumah, sembari menonton film. Tak lama setelah kopi diseruput, Fenita merasa ada yang "aneh" pada tubuhnya. Ia menduga, saat itu fungsi kopi sebagai stimulan ringan sedang bekerja.

"Seperti tiba-tiba terkena sengatan listrik. Senggolan dikit dengan suami dan terjadilah hubungan seks," ujarnya dalam acara Media Gathering and Coffee Talk di JJ Royal Brasserie, Lotte Shopping Avenue, Jakarta, kemarin.

Perempuan berambut pendek itu menilai hubungan seks sangat penting dalam rumah tangga. Karena itu, selain mengedepankan komunikasi, Fenita juga menjadikan seks sebagai kegiatan yang membuat hubungannya dengan suami makin intim.

Kopi pun jadi salah satu pilihan Fenita untuk membangkitkan gairah bercintanya. Fenita sendiri tak perlu susah payah mencintai kopi karena ia memang dibesarkan oleh keluarga pecinta kopi. "Karena katanya, kalau memulai kegiatan dengan kopi, semua akan berjalan lancar," kata dia.

ISMA SAVITRI

Berita Terpopuler
Kafein Bikin Remaja Jadi Bodoh? 
Berat Badan Sebagian Peserta Fitness Naik
Film 'Mari Lari' dari Komunitas Indorunners 
Hindari 6 Bahan Makanan Pengacau Suasana Hati


10.19 | 0 komentar | Read More

Kafein Bikin Remaja Jadi Bodoh?  

Written By Unknown on Kamis, 26 September 2013 | 10.19

TEMPO.COZurich – Para ilmuwan telah memperingatkan bahwa minuman bersoda yang sarat kafein bisa menghalangi otak anak-anak dan remaja untuk berkembang dengan baik sehingga membuat si remaja menjadi bodoh. Peneliti dari Universitas Rumah Sakit Anak di Zurich percaya kafein akan mencegah remaja untuk tidur nyenyak yang akhirnya akan mempengaruhi perkembangan otak selama remaja.

Dikutip dari laman Daily Mail, Rabu, 25 September 2013, saat kafein bisa mengganggu perkembangan otak, maka akan terjadi masalah yang bisa menyebabkan skizofrenia, kecemasan, penggunaan narkoba, dan gangguan kepribadian.

Peneliti menggunakan tikus dalam percobaan ini. Tikus diberi kafein yang berasal dari minuman bersoda dan minuman berenergi. Hasilnya, tikus usia muda yang diberi minuman berkafein memiliki gangguan tidur yang mempengaruhi fungsi otak mereka.

Walau penelitian dilakukan pada tikus, peneliti justru yakin risiko kafein justru akan semakin meningkat pada manusia usia remaja. Menurut mereka, ada kesamaan perkembangan otak antara tikus dan manusia.

Profesor Reto Huber, salah satu tim penelitan, menjelaskan konsumsi 300-400 miligram kafein per hari bisa memberikan perkembangan yang berbeda di otak remaja. Sajian ini setara dengan empat kaleng minuman energi atau tiga-empat cangkir kopi. Minuman energi populer Red Bull, misalnya, bisa mengandung sekitar 80 mg kafein.

Seorang juru bicara para peneliti mengatakan, "Dalam 30 tahun terakhir, konsumsi kafein rata-rata pada remaja meningkat hingga 70 persen."

Penelitian yang dilaporkan dalam jurnal PloS ONE ini diharapkan bisa membantu remaja bersikap lebih bijaksana dalam memilih asupan yang akan mereka konsumsi. Pasalnya, usia remaja merupakan usia yang rentan dan dalam fase perkembangan.

DAILY MAIL | ANINGTIAS JATMIKA

Terhangat:
Guyuran Harta Labora | Mobil Murah | Tabrakan Maut

Berita Lainnya:
Ahok Tuding Ada Provokator Demo Lurah Susan
Gelaran APEC, Garuda Tutup 139 Penerbangan
Jadi Rebutan Klub, Kiper Ravi Pilih Timnas U-19
7 Penantang BBM di Berbagai Platform


10.19 | 0 komentar | Read More

Berat Badan Sebagian Peserta Fitnes Naik

Moustafa Ismail berlatih setiap hari untuk menjaga bentuk otot bisep dan trisepnya di World Gym, Milford, Massachusetts, 16 November 2012. AP/Stephan Savoia

TEMPO.COLondon – Seperempat peserta fitnes justru merasa berat badannya semakin bertambah. Berat badan mereka justru naik karena prilaku salah setelah beraktivitas fitnes.

Dilaporkan laman Daily Mail, Rabu, 25 September 2013, sebuah survei yang dilakukan perusahaan diet yang berbasis di Inggris, Forza Supplements, menemukan, 26 persen peserta fitnes benar-benar menambah berat badannya setelah berolahraga secara teratur. Sementara itu, 49 persen mengatakan berat badan mereka tetap sama. Dan yang mengejutkan, hanya 27 persen yang berhasil menurunkan berat badannya.

Dari survei ini juga ditemukan 39 persen orang yang membakar sedikitnya 300 kalori saat mereka fitnes sangat rentan terhadap kenaikan badan jika kemudian mereka mengambil camilan yang berkalori tinggi.

Orang yang sudah melakukan fitnes terkadang sudah merasa puas atas usahanya dalam menurunkan berat badan. Namun, perasaan puas ini justru membuat mereka lalai dalam menjaga asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh. Mereka jadi membelot dari asupan kalori harian yang direkomendasikan karena merasa fitnes sudah mampu menangani masalah penurunan berat badannya.

Lebih dari sepertiga peserta fitnes membiarkan dirinya untuk mengonsumsi makanan berkalori tinggi pasca-fitnes, seperti cokelat Kit Kat yang bisa mengandung 233 kalori.

Selain karena camilan, selera makan juga turut berpengaruh pada naiknya berat badan akibat fitnes. Berolahraga akan membuat nafsu makan orang menjadi lebih besar dibandingkan dengan orang yang tidak berolahraga.

Untuk itu, Forza Supplements, menyarankan agar peserta fitnes bisa menjaga komitmennya untuk tetap sehat dan tidak hanya mengandalkan fitnes sebagai cara menurunkan berat badan. Jangan sampai reputasi fitnes yang menyehatkan menjadi tercemar. Nyatanya, manfaat fitnes akan semakin nyata, baik bagi kesehatan maupun bagi penurunan berat badan, jika dikelola dengan bijak.

DAILY MAIL | ANINGTIAS JATMIKA

Terhangat:
Guyuran Harta Labora | Mobil Murah | Tabrakan Maut

Berita Lainnya:
Ahok Tuding Ada Provokator Demo Lurah Susan
Gelaran APEC, Garuda Tutup 139 Penerbangan
Jadi Rebutan Klub, Kiper Ravi Pilih Timnas U-19
7 Penantang BBM di Berbagai Platform


10.19 | 0 komentar | Read More

Perhiasan Perpaduan Timur dan Barat

Written By Unknown on Rabu, 25 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Jakarta - Dipandang sekilas, anting-anting berbahan emas 18 karat itu tampak biasa. Namun, setelah dilihat lebih dekat, aksen tiga bandul itu ternyata berbentuk durian, lengkap dengan detail duri tajam di sekujur bulatannya. Yang membuatnya tambah manis, di bagian depan anting-anting 13,3 gram itu terdapat sebutir berlian nan manis dari Kalimantan.

Anting-anting itu adalah bikinan mendiang Jean-François Fichot, seniman dan perancang perhiasan yang sempat dipamerkan di galeri seni Biasa, Kemang, Jakarta Selatan, pada beberapa waktu lalu. Pria Prancis yang menghabiskan 30 tahun hidupnya di Bali itu dikenal andal memproduksi karya nyeleneh tapi menakjubkan. Hal itu terlihat dalam pemilihan desain dan penggunaan batu dalam berbagai jenis perhiasan buatan Fichot, yang didominasi perak.

"Batu yang digunakan paman saya memang eksklusif dan lain daripada yang lain," kata Chloe Rappy, keponakan Fichot, yang kini mengelola JFF Exclusive Jewelry & Homeware Collection, ketika ditemui di Biasa pada medio bulan ini.

Selain membuat anting-anting, Fichot, yang banyak terinspirasi peradaban masa lampau yang ditemuinya sepanjang perjalanan di Jalur Sutra, juga menyuguhkan kalung, gelang, cincin, dan hiasan rumah. Bahan yang dimanfaatkan Fichot tergolong unik, seperti batu permata langka dan bernilai tinggi, gading antik, fosil gading, cangkang kerang, bahkan sayap kumbang.

Menurut Rappy, sang paman memang suka memadukan bahan antik dengan emas murni sebagai material utama. "Bahan yang digunakan didapat paman dari perjalanannya di berbagai tempat. Sedangkan desainnya yang imajinatif menyimbolkan kehidupan sakral, perpaduan antara Timur dan Barat," ujarnya.

Desain Fichot yang bisa ditemui di JFF Gallery (Flagship Store) di Jalan Raya Pengosekan 7, Ubud, memang unik dan tak bisa "diraba". Sesekali ia menyajikan kalung berbentuk "normal" tapi dengan materi yang tak biasa, seperti kuarsa dari Brasil yang dipadukan dengan kristal ataupun bebatuan hijau dari Pakistan.

Di lain waktu, Fichot menghasilkan produk dengan desain yang "nakal". Ia bermain-main dengan bebatuan berbentuk hewan, seperti saat mencipta kalung berliontin ikan emas yang eksotis. Bandul itu dipadankan dengan mutiara yang didapat Fichot dari Lombok, serta ambar, rubi, dan kunzite.

Produk JFF yang dibanderol US$ 1.500-3.000 juga tampak mewah. Hal itu kentara dari kombinasi penggunaan warna yang riang serta nuansa magis yang memancar lewat desain dan serpihan bahannya. "Tak satu pun karya paman saya yang tak spesial dan inspiratif, terutama dari penggunaan materialnya," ujar Rappy.

Kemolekan batu mulia juga menginspirasi Saiful Chohan meracik perhiasan dengan label Pratama Jewelry. Produk seperti cincin, anting-anting, gelang, dan liontin yang dibikin pria kelahiran Bandung itu memanfaatkan lima batu utama, yakni safir, rubi, chrysoberyl, mata kucing, zamrud, serta berlian.

Batu-batu bersertifikat itu tak cuma didapat Saiful dari pelbagai tempat di Nusantara, tapi juga dari Sri Lanka, Thailand, dan Afrika. "Kami tak cuma mencari bahan kualitas terbaik, tapi juga yang unik," ujar Saiful, yang memamerkan produknya lewat situs pratamajewelry.com. Saiful menjelaskan, Pratama, yang diluncurkan sejak 2005, memadukan bebatuan etnik tersebut dengan emas murni, emas putih, ataupun emas "hitam" yang tampak gagah.

Sejauh ini perpaduan emas murni atau emas putih dengan bebatuan antik masih jadi primadona. Bisnis perhiasan dengan bebatuan unik diakui Saiful sudah padat pemain. Saiful menyiasati hal itu dengan cara membuka jasa pemesanan (custom), dan tak mengurangi kualitas produk Pratama Jewelry. Namun, konsekuensinya, harga yang mereka pasang tinggi, yakni Rp 1 juta hingga 350 juta.

ISMA SAVITRI

Topik Terhangat
Guyuran Harta Labora | Mobil Murah | Tabrakan Maut | Penembakan Polisi | Info Haji

Berita Terpopuler
Jose Choa Linge, Pantang Beli Kaset Mahal
Apakah Obat Bius Aman untuk Anak-anak?  
Jim Carrey Luncurkan Buku Anak
Inspirasi Merah Para Pesohor di Emmy Award 2013  
Claire Danes Pakai Wig di Emmy Menuai Kritik Pedas  


10.19 | 0 komentar | Read More

Membaca Perilaku Lewat Rasa Jijik

TEMPO.CO, London -- Terdengar aneh, namun Valerie Curtis terpesona oleh tinja. Doktor di bidang antropologi yang juga pakar kebersihan dan perilaku ini juga juga tertarik pada muntahan, urin, nanah, belatung dan daging busuk. Yang dia pikirkan tentu bukan substansi busuknya tapi bagaimana manusia memberikan respons terhadap hal yang kerap dianggap menjijikkan itu.

Curtis menyatakan bahwa kotoran bisa menunjukkan gaya hidup manusia mulai dari apa yang dimakan, dipakai, dibeli hingga bagaimana mereka memilih sesuatu dan siapa yang diidolakan. Dalam sains, rasa jijik itu jarang dipelajari dan dijuluki "emosi yang terlupakan". Orang lebih tertarik membahas jenis emosi lain seperti rasa takut, cinta dan amarah.

Curtis adalah bagian dari grup peneliti yang meneliti bagaimana mengetahui adanya perubahan atau reaksi mendadak dalam segala sesuatu. "orang bahkan kadang merasa jijik tanpa menyadarinya. Hal itu mempengaruhi kita dalam berbagai cara dan penting bagi kita untuk tahu seberapa besar pengaruh tersebut," kata Curtis.

Curtis lama bekerja di bidang kesehatan publik dan mengembangkan cara memperbaiki higienitas serta mengurangi kematian yang tidak perlu akibat wabah di berbagai tempat. Direktur London School of Hygiene and Tropical Medicine ini telah melakukan penelitian tentang perilaku hidup bersih di Bangladesh, Burkina Faso, China, India, Uganda, Vietnam, Indonesia dan Kyrgyzstan.

"Selama 30 tahun saya mempelajari tentang rasa jijik. Saya menemukan bahwa orang-orang ternyata jijik terhadap hal yang sama yaitu kotoran manusia, makanan basi, cairan seksual, yang tentu saja dengan beberapa pengecualian tak ingin kita bagikan ke orang lain, sikap buruk dan perilaku amoral," kata Curtis.

Dalam bukunya "Don't Look, Don't Touch" Curtis menjelaskan bahwa reaksi terhadap aksi cabul dan rasa jijik terhadap kotoran anjing sekilas adalah hal yang berbeda. Namun sebenarnya ada kemiripan dalam hal yang disebutnya "parasite avoidance theory". Teori ini menyoroti rasa jijik dari pandangan evolusioner, bahwa nenek moyang manusia bisa bertahan dengan bantuan naluri rasa jijik atau muak seperti menghindari penyakit, cacat dan kematian.

Rasa jijik jika dibandingkan dengan rasa takut, menurut Curtis, membuat manusia secara alamiah menghindari sesuatu yang mungkin akan memangsanya. "Ini juga dilakukan terhadap penyakit. Penyakit adalah sesuatu yang memakan kita dari dalam, karena itulah rasa jijik yang menjaga manusia jauh dari sumber penyakit," katanya.

Rasa jijik juga menentukan sikap perilaku sosial manusia. "Ada kalanya saat berinteraksi dengan manusia lain, kita melakukan sesuatu untuk mendekatkan diri tapi di saat yang sama sangat berhati-hati untuk tidak membuat mereka jijik," kata Curtis. Rasa jijik itulah yang menjaga sikap dan membangun moralitas manusia. "Itulah emosi yang mengajarkan kita cara berperilaku, membantu membangun kerangka moral dalam masyarakat."

REUTERS | GABRIEL TITIYOGA

Berita Lainnya:
BBM Untuk Android Tak Jadi Dirilis Pekan Ini  
Inilah Hasil Blusukan Indra Memburu Garuda Muda
'Jebret' Dikecam, Valentino: Itu Perhatian  
Pengakuan Perwira Polisi Penerima Dana Labora  
Ruhut Tantang Penentangnya di Komisi III  
Profesor Iseng Dibui, Intip Underwear Mahasiswinya  


10.19 | 0 komentar | Read More

Pameran Nasional Filateli Kembali Digelar

Written By Unknown on Selasa, 24 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Bandung--Perkumpulan Filatelis Indonesia bekerjasama dengan PT Pos kembali menggelar Pameran Filatelis Nasional bertajuk "Bandung 2013" selama lima hari mulai 25 September 2013 nanti. "Kita akan menampilkan 121 koleksi terdiri dari 320 frame perangko," kata Ketua Panitia Pameran, Ketua Pengurus Daerah Perkumpulan Filatelis Indonesia Jawa Barat Goenawan Wanaradja di Bandung, Senin, 23 September 2013.

Pameran itu juga digelar sekaligus bagian dari perayaan hari ulang tahun Bandung ke 203 pada September ini. Selain menampilan koleksi langka perangko kolektor asal Indonesia, juga akan digelar bursa benda pos dan uang logam kuno, workshop filatelis, serta kompetisi Koleksi Filatelis Nasional memperebutkan tropi piala bergilir Dirketur Utama PT Pos Indonesia.

Goenawan mengungkapkan, sejumlah koleksi perangko dan benda pos langka berharga miliaran rupiah akan dipamerkan. Di antarnaya koleksi perangko militer Indonesia, yang diterbitkan Pemerintah Militer Daerah Surakarta pada Agustus 1949, yang harganya kini ditaksir 1 perangko menembus Rp 1,5 miliar. "Disinyalir tersisa hanya 40 buah di seluruh dunia," kata dia.

PT Pos Indonesia berencana menerbitkan perangko edisi terbatas untuk perhelatan itu. Perangko edisi terbatas itu perangko cetak tindih logo pameran nasional dicetak 1.000 lembar, serta lembaran perangko souvenir "uncut" pameran nasional bergambar kereta api dicetak 1.500 lembar.

Direktur Retail Dan Properti PT Pos Indonesia Setyo Riyanto menungkapkan, sengaja PT Pos memilih gambar kereta api untuk perangko suvenir pameran filatelis nasional kali ini. "Sudah bertahun-tahun kita tdiak pernah menerbitkan perangko dengan gambar kereta api," kata dia.

Menurut Setyo, tiap pameran filatelis biasanya menampilkan kejutan, karena kolektor selalu mencoba menampmilkan koleksi yang berbeda pada tiap pameran filatelis. "Kelangkaan itu kebanggaan tersendiri. Apalagi yang langka itu kualitasnya masih bagus," kata dia.

Setyo mengatakan, perangko termahal dari Indonesia hingga saat ini, masih dipegang oleh perangko bergambar Raja Belanda dengan cap pos Ngawi, Jawa Timur, tahun 1864. Prangko itu kini dimiliki oleh warga Singapura, Tay Peng Hian. Perangko itu pernah ditawar Rp 15 miliar, tapi Tay Peng Hian menolaknya dan menyebutkan jika penawaran sampai Rp 20 miliar baru mau dilepasnya.

Dia berharap, bakal ada koleksi langka kembali muncul saat pameran filatelis nasional yang digelar di Bandung nanti. "Mudah-mudahan ada teman-teman yang menampilkan perangko Hindia Belanda bergambar Situ Aksan, dan gambar danau itu hanya ada dlam perangko. Foto danau itu pun tidak pernah ada," kata dia. "Beberapa kolektor yang masih menyimpan itu di Singapura, Malaysia, dan Belanda."

Setyo mengungkapkan, bagi kolektor, bukan nilai taksiran harga perangko yang di kejar. Terkadang, sebuah koleksi mempunyai keunikan karena berkaitan denga peristiwa tertentu. Dia mencontohkan, dalam salah satu pameran sempat ditampilkan surat dengan isi yang tidak istimewa hanya bagian ujungnya sedikit terbakar, plus sampul surat berikut perangkonya pun biasa. Ternyata surat itu istimewa karena menjadi benda pos yang selamat dalam kecelakan penerbangan pesawat di Bandara Polonia, Medan. "Di surat itu, cap tanggalnya sama dengan tanggal jatuhnya pesawat itu," kata dia.

AHMAD FIKRI

Berita populer:

BlackBerry Tarik Aplikasi BBM di Android
Teriakan Jebret Iringi Kemenangan Timnas U-19
Labora Sitorus: Saya Mau 'Dibunuh' Atasan
Ini 7 Korban Kecelakaan Maut Senayan


10.19 | 0 komentar | Read More

Apakah Obat Bius Aman untuk Anak-anak?  

TEMPO.CO, Florida - Para peneliti percaya bahwa anak-anak tidak harus menjalani operasi kecuali sangat mendesak dan penting untuk kesehatan mereka. Jika operasi dapat ditunda sampai setelah setelah usia 4 tahun, hal ini lebih bagus.

Merle Paule, Direktur Divisi Neurotoxicology FDA, menyoroti dampak ketamin--anestesi umum yang digunakan pada anak-anak sejak tahun 2003. "Penelitian sebelumnya telah menunjukkan bahwa mengekspos tikus muda dengan ketamin menyebabkan masalah belajar ketika mereka dewasa, tapi kami ingin melihat apa yang akan terjadi dengan primata," kata Paule. Primata, seperti monyet rhesus yang digunakan dalam penelitian ini, lebih mirip manusia dalam fisiologi dan perilaku.

"Pembelajaran konsep seperti pencocokan memakan waktu lebih lama pada monyet yang terpapar ketamin, meski konsep dasar itu telah dipelajari. Hewan terdampak ketamin melakukannya kurang akurat daripada hewan pada kelompok kontrol," kata Paule.

Inilah yang membuat Badan Pengawasan Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) melakukan penelitian untuk melihat apakah anestesi aman untuk anak-anak.

Apalagi, angka operasi di kalangan anak-anak di bawah usia 4 tahun di Amerika Serikat sangat tinggi, sekitar 1 juta anak per tahun. Penelitian sebelumnya pada hewan muda menunjukkan bahwa anestesi yang umum digunakan dapat berbahaya bagi perkembangan otak.

FDA, yang menggandeng International Research Society Anestesi (IARS), telah memulai inisiatif yang disebut SmartTots atau Strategi Mitigasi Anestesi Terkait Neuro-Toxicity.

"Harapan kami adalah penelitian yang didanai melalui SmartTots ini akan membantu kami merancang obat bius seaman mungkin," kata Bob Rappaport, Direktur Divisi Anestesi, Analgesia, dan Ketergantungan Produk di FDA. Penelitian ini masih berlangsung. Penelitian paralel juga dilakukan di Columbia University dan University of Iowa.

DISCOVERY.COM | TRIP B

Topik Terhangat
Guyuran Harta Labora | Mobil Murah | Tabrakan Maut | Penembakan Polisi | Info Haji

Berita Terpopuler:
Sharon Corr dan Rick Price Manggung Bareng Yovie
Dahlan Iskan Pilih Syuting Sinetron Ketimbang Golf
Sutradara Tarix Jabrik Tutup Usia
Hubungan Vicky dengan Orang Tua Dinilai Ganjil
Yovie Widianto Ingin Bikin Konser di Luar Negeri


10.19 | 0 komentar | Read More

Agar Suara Kaset Tetap Merdu  

Written By Unknown on Minggu, 22 September 2013 | 10.19

Pengunjung mengamati aneka kaset bekas yang tersedia dalam acara peringatan Hari kaset Internasional (Cassette Store Day) yang berlangsung di Saffron Bistro, Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (7/9). Acara ini diselenggarakan untuk menjawab kerinduan masyarakat terhadap masa keemasan kaset yang telah tergantikan oleh format digital seperti CD dan iPod. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO , Jakarta:Kaset punya berbagai "penyakit", seperti jamuran dan suaranya "mendem". Kaset dapat berusia hingga 30 tahun dan bisa lebih jika dirawat dengan baik. Untuk itu, koleksi kaset Anda perlu dirawat agar suaranya tetap merdu.

- Putar cepat (fast-forward) dan putar balik sampai habis (hanya tampak pita putih) sebelum disimpan. Ini juga berguna untuk membuat gulungan pita tidak tegang.

- Gunakan rak atau kotak penyimpanan, susun secara vertikal dan ada sela di antara deretan kaset agar sirkulasi udara berjalan dengan baik.

- Tempat penyimpanan tidak lembap, mesti kering, bebas debu, bebas asam, dan bersuhu kurang dari 21o Celsius

- Biasanya orang juga memakai silica gel untuk mencegah jamur.

- Jangan menyimpan di dalam kotak kayu, di loteng, atau di ruang bawah tanah.

- Simpan di tempat yang jauh dari sinar matahari dan sinar lampu langsung.

- Bersihkan permukaan pita dengan pembersih pita yang lembut.

- Bersihkan komponennya, seperti bantalan pita, dengan isopropyl alcohol memakai kapas pembersih.

- Mainkan kaset itu bolak-balik setiap beberapa tahun untuk mengecek kondisinya dan mencegah pita lengket.

- Jauhkan kaset dari medan magnet, seperti speaker dan televisi. Sebab, pita kaset adalah pita magnetik, yang peka terhadap hal-hal yang mengandung magnet.

- Suara mendem terjadi karena berbagai hal. Salah satunya karena busa atau bantalan pita kaset sudah aus atau rusak. Cara paling mudah adalah dengan menggantinya dengan bantalan dari kaset lain yang sudah rusak.

CHETA NILAWATY | IOWACONSERVEANDPRESERVE.ORG


10.19 | 0 komentar | Read More

Mengoleksi Kaset Itu Gampang  

Pengunjung mengamati aneka kaset bekas yang tersedia dalam acara peringatan Hari kaset Internasional (Cassette Store Day) yang berlangsung di Saffron Bistro, Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (7/9). TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO , Jakarta:Mengumpulkan kaset di era digital bukanlah suatu upaya mudah. Produsennya tinggal sedikit dan barangnya juga terbatas. Lebih sulit lagi bila Anda ingin mengoleksi kaset "jadul", karena barangnya tergolong langka dan Anda sudah pasti harus bersaing dengan kolektor yang lebih senior. Tapi tak ada kata terlambat dalam perkara ini.

Bila Anda memang ingin mengoleksi kaset sekarang, berikut ini cara sederhana untuk melakukannya.

Gemar Musik
Seorang kolektor kaset biasanya juga gemar musik, karena musiklah isi sebagian besar kaset. Tentu ini dikecualikan bila Anda gemar mengoleksi rekaman pidato. Apa pun pilihan Anda, sebaiknya Anda menyukai apa yang Anda koleksi.

Fokus
Kolektor biasanya berfokus pada hal yang khusus. Misalnya fokus pada kelompok musik atau penyanyi tertentu, seperti Benyamin S. atau God Bless. Dapat pula memilih jenis musik tertentu, seperti keroncong atau musik pop era 1970-an. Tapi, tentu saja, Anda tidak dilarang mengoleksi berbagai jenis musik. Yang penting, Anda tahu kaset macam apa yang Anda hendak kumpulkan.


10.19 | 0 komentar | Read More

5 Kebiasaan Sehat di Tempat Kerja

Written By Unknown on Sabtu, 21 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Jakarta - Bagi Anda yang menghabiskan hari-hari di kantor, waktu berolahraga menjadi kian berkurang. Padahal, dalam kondisi apa pun, kesehatan tetap harus dinomorsatukan. Menjaga kesehatan sebenarnya bisa dilakukan di mana saja, termasuk di kantor. Berikut ini lima kebiasaan sehat di kantor yang bisa membuat Anda tetap bugar, seperti dilansir laman Daily Health Post, Rabu, 18 September 2013.

1. Bawa Makanan Sehat
Jika ingin meningkatkan asupan buah dan sayur, membawanya sendiri merupakan pilihan terbaik. Jangan sampai terjebak dengan makanan tak sehat di kantor. Dan, umumnya, tidak ada pilihan yang menawarkan mengkonsumsi buah dan sayur segar di kantor.

2. Tahan diri untuk mengemil
Jangan jadikan mengemil sebagai pelarian dari rasa bosan di kantor. Jika memang harus mengemil, pilihlah buah-buahan utuh, kacang-kacangan, atau yogurt. Dan, jauhkan makanan ringan dari pandangan agar Anda tak mudah tergoda.

3. Jaga tubuh untuk tetap terhidrasi
Kita semua sudah mengetahui bahwa air memberikan manfaat besar dalam semua proses tubuh. Menjaga tubuh untuk tetap terhidrasi akan membuat tubuh segar hingga sore hari. Bahkan, terkadang, perut yang terasa lapar hanyalah alarm penanda haus. Saat lapar menyerang, jangan langsung ambil camilan atau makanan. Minumlah segelas air terlebih dahulu. Jika lapar hilang, berarti itu hanyalah tanda bahwa tubuh kurang terhidrasi.

4. Istirahat dengan berkeliling
Jangan hanya duduk di meja tanpa pernah bangun. Ambillah waktu istirahat setidaknya lima menit untuk kembali membuat Anda menjadi bugar dengan berjalan-jalan. Bahkan, jika Anda mau meluangkan waktu lebih banyak untuk ke luar kantor, ada manfaat lain yang Anda dapat, yakni paparan matahari yang mengandung vitamin D.

5. Naik tangga
Cara termudah untuk menyelipkan olahraga di dalam rutinitas kantor adalah menggunakan tangga. Hal ini bisa membantu pembakaran setidaknya 10-20 kalori. Apalagi jika ruangan Anda berada di lantai yang lebih tinggi. Tentu manfaatnya akan lebih terasa.

DAILY HEALTH POST | ANINGTIAS JATMIKA

Topik Terhangat:
Tabrakan Anak Ahmad Dhani | Mobil Murah | Penembakan Polisi | Miss World | Info Haji

Berita Terpopuler:
Boediono: Jangan Hambat Orang Beli Mobil Murah
Soal Ruhut Sitompul, PPP: Mau Jadi Komisi Kucing?
Demokrat: Pernyataan Anas Sudutkan Demokrat
Kepala Dinas Bandung Wajib Punya Akun Twitter
Anggita Sari Bantah Menjebak Vanny
`Dicerca` Nikita Mirzani, Zaskia Gotik Menangis


10.19 | 0 komentar | Read More

Ketika Balita Bicara Alat Kelaminnya  

TEMPO.CO, Jakarta - Acara kumpul keluarga besar Lebaran lalu di Klaten, Jawa Tengah, menjadi momen Muhammad Dzaky Widhi Nugroho mengenal organ seksual yang berbeda dengan miliknya. Bocah berusia 3 tahun 8 bulan yang dipanggil Dzaky ini heran ketika mengamati sepupu perempuannya yang masih bayi saat berganti popok. "Kok, adik bayi itu enggak punya titit?" kata Adhy Budi Nugroho menirukan pertanyaan Dzaky, putranya.

Pria 30 tahun ini lantas menjelaskan kepada Dzaky bahwa jenis kelamin sepupunya itu adalah perempuan. "Terus dia menyimpulkan sendiri, kalau cewek, enggak punya titit, ya?" kata karyawan swasta di perusahaan telekomunikasi ini. Selama ini Dzaky sudah memahami konsep gender. Akan tetapi, Adhy menjelaskan, hanya sebatas penampakan luar. Dari baju atau rambut rekan sebayanya. "Dia tahu itu cewek dan cowok. Dan juga dia mengerti cewek cantik karena saya sering ngomong bundanya cantik," kata Adhy tertawa.

Memiliki dua anak lelaki membuat Adhy bersiap untuk mengatur kapan memberikan pendidikan seks. Dzaky dan adiknya, Muhammad Danish Widhu Nugroho, 1 tahun, juga sudah dikhitan karena alasan kesehatan. "Rencananya, kalau sudah balig, saya mau jelaskan semuanya," kata dia. Termasuk bagaimana mengendalikan dan menjaga alat kelamin mereka.

Menurut psikolog anak Rosdiana Setyaningrum, bagi anak yang terpenting dalam pendidikan seks adalah menghargai dirinya sendiri, menghargai gendernya. Semua itu diperoleh dari dalam rumah, asuhan orang tuanya. Ibu dua putri yang akrab dipanggil Diana ini mengatakan mengenalkan pendidikan seks sebaiknya sedini mungkin. Tentu dengan tahapan.

Langkah pertama, Diana menjelaskan, bisa dengan memuji, untuk anak lelaki parasnya rupawan dan bocah perempuan wajahnya jelita. Beranjak besar sedikit, antara usia 9 bulan-1 tahun, mulailah perkenalan perbedaan jenis kelamin. Ada manusia berjenis perempuan dan laki-laki.

Baru di usia 1,5 tahun, ketika anak belajar menggunakan peturasan (toilet), pemahaman lebih kompleks tentang alat kelamin dijelaskan, khususnya untuk fungsi fisiologis tubuh. Sekaligus menjelaskan pentingnya menjaga kebersihan tubuh ketika buang hajat besar dan kecil.

Pengenalan nama jenis kelamin, Diana mengingatkan, "Harus dengan nama sebenarnya, ya." Pemilihan nama semu untuk penis atau vagina sebaiknya dihindari. Sebab, dengan nama asli, justru anak mulai menghargai apa yang dimilikinya. Alat kelamin mereka itu bukan hal yang tabu atau kotor, tapi harus dijaga dan dikendalikan.

Dalam masa tatur (toilet training), anak diingatkan tentang siapa saja yang boleh memegang dan melihat alat kelamin mereka. "Dulu, anak saya saya jelaskan kalau yang boleh itu hanya dia, saya, dan mbak yang bantuin dia, lalu dokter ketika sakit, itu pun harus ada orang lain," ujar Diana. Ucapan tersebut ia ulang-ulang saban memandikan atau membasuh hajat putrinya.

Selain dari toilet training, pelajaran tentang seks juga bisa dari saat menyusui. Waktu penyapihan adalah momen ketika si kecil tidak lagi boleh menyentuh payudara ibu. Sebenarnya, Diana menambahkan, bisa dari kegiatan sehari-sehari untuk mengajarkan bagaimana duduk yang benar, tidak memakai pakaian dalam di luar rumah, hingga yang sepele, seperti tidak menarik-narik pakaian ibu.

DIANING SARI

Terhangat:
Penembakan Polisi | Tabrakan Anak Ahmad Dhani | Mobil Murah

Baca juga:
Ini Radio Online Khusus Lagu Indonesia
5 Cara Buat Jus Lebih Sempurna
Desain Vintage, Mulai Lemari Hingga Bingkai
Leluasa dengan Gazebo Portabel


10.19 | 0 komentar | Read More

Pesan Damai Pemenang World Muslimah 2013

Written By Unknown on Jumat, 20 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Jakarta--Pemenang World Muslimah 2013, Obabiyi Aishah Ajibola tidak pernah menyangka akan memenangkan kompetisi World Muslimah. Obabiyi mengatakan di negara asalnya, Nigeria tidak pernah ada kompetisi atau ajang pencarian bakat semacam itu.

"Tidak ada kompetisi seperti ini di negara saya, ini akan jadi surprise untuk negara saya," katanya di Balai Sarbini, Rabu 18 September 2013.

Menurut Obabiyi, di negaranya hanya terdapat organisasi untuk perempuan muslim, di dalam organisasi itulah ia dan muslimah lainnya di Nigeria saling berbagi, mengadakan seminar. "Di sana kami juga saling mengajarkan meski kamu wanita muslim, kamu bisa memperjuangkan apapun yang kamu inginkan di dunia," katanya.

Mengikuti semangat tersebut Obabiyi lantas ingin memanfaatkan kesempatannya menjadi pemenang World Muslimah 2013 ini untuk melakukan misi-misi kemanusiaan yang berupaya untuk dapat menciptakan kedamaian di dunia. "Tidak ada lagi krisis, perang, kekurangan makanan, aku ingin beri tahu dunia kita bisa mencintai dunia tanpa masalah apapun. Problem dan masalah di dunia bisa diselesaikan dengan perdamaian."

AISHA

Terhangat:
Tabrakan Anak Ahmad Dhani | Mobil Murah  | Miss World

Berita lain:
Ketika Kontestan Miss World Tak Berbahasa Inggris
Obabiyi Aisha Pemenang World Muslimah 2013
Desainer Indonesia di Ajang World Muslimah 2013
Hanya 4 Persen Wanita Indonesia Merasa Cantik


10.19 | 0 komentar | Read More

Makan Cokelat Ternyata Bisa Bikin Kurus

TEMPO.CO, Jakarta - Cokelat adalah salah satu makanan favorit. Bukan hanya karena nikmat, tapi juga menyehatkan dan bermanfaat. Apa saja manfaatnya ?

Menjaga Otak
Menurut studi yang dipublikasikan di jurnal Neurology, cokelat ternyata bisa menjaga otak tetap sehat dan tajam. Para manula yang mengonsumsi dua cangkir cokelat sehari selama sebulan, aliran darah ke otak 8,3 persen lebih lancar.

Menyehatkan Jantung
Studi dalam British Medical Journal pada 2012, konsumsi harian cokelat dapat mengurangi serangan jantung dan stroke. Tes pada pasien berisiko tinggi menunjukkan, potensi mereka terserang penyakit jantung dan stroke berkurang setelah mengkonsumsi cokelat secara teratur.

Melangsingkan Tubuh
Studi yang diterbitkan pada 2012 di jurnal Archives of Internal Medicine menemukan bahwa orang yang makan cokelat secara teratur cenderung lebih langsing dibandingkan dengan mereka yang tidak mengkonsumsi cokelat. Orang-orang dalam studi yang mengaku makan cokelat lima kali per minggu atau lebih memiliki BMI (Body Mass Index) lebih rendah.

Menekan Kebiasaan Ngemil
Cokelat memang sering jadi cemilan. Akan tetapi, cokelat bisa menjadi cemilan yang menekan cemilan lain. Ini karena kandungan serat dalam cokelat bisa menekan nafsu makan secara alami.

NUR ROCHMI | LIVESCIENCE

Berita Lain:
Pesan Damai Pemenang World Muslimah 2013
Ini Jawaban Obabiyi Tentang Halal dan Rezeki
Anak Yatim Ikut Vote Tentukan Miss World Muslimah

 


10.19 | 0 komentar | Read More

Desainer Indonesia di Ajang World Muslimah 2013

Written By Unknown on Kamis, 19 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Jakarta--Desaner Indonesia akan merancang pakaian 20 finalis World Muslimah 2013. Ada tujuh desainer yang akan merancang pakaian sesuai gayanya masing-masing.

"Benang merahnya nanti semua rancangan untuk para 20 finalis itu akan menggunakan pakaian berwarna hijau," kata Surya Artaty, Manager Operasional Mumtaaz Butik yang memegang kebutuhan wardrobe para finalis di balai Sarbini, Selasa 17 September 2013.

Para desainer itu yaitu Bilqis, Tuti Adib, Toera Imara, Adhy Alie, Hedia Purnama, Nuniek Mawardi, Jenny Tjahyawati. Sedangkan finalis yang masuk lima besarnya akan menggunakan rancangan dari Malik Mustaram.

World Muslimah 2013 merupakan ajang ketiga kalinya yang diselenggarakan di Indonesia. Kegiatan ini diselenggarakan setiap September sejak 2011.

AISHA

Terhangat:
Tabrakan Anak Ahmad Dhani | Info Haji | Miss World

Baca juga:
Miss World Muslimah Galang Dana buat Pesantren
Miss Australia Erin Holland Tak Mandi 4 Hari
Miss Australia Ingin Sekali Perhiasan Indonesia
Selenggarakan Miss World, Hary Tanoe Merugi


10.19 | 0 komentar | Read More

Merawat Gigi Susu Itu Perlu  

TEMPO.CO, Makassar - Muhammad Aidil, 9 tahun, siswa kelas 3 sekolah dasar ini,  belakangan mulai rajin menggosok gigi pagi dan malam menjelang tidur. Pemicunya, suatu ketika, ia merasakan giginya sakit akibat berlubang. Sebelumnya, ia paling malas menggosok gigi. Ini berbeda dengan Rifki Al-Fahri, murid kelas 5 SD Kalukuang Makassar, yang sejak kecil terbiasa menggosok gigi sehingga ia belum pernah sakit gigi.

Merawat gigi memang penting dilakukan sejak kecil dan tidak perlumenunggu sakit. Orang tua perlu menyadari pentingnya merawat gigi susu anak karena itu akan berpengaruh pada gigi tetapnya. "Secara anatomi, gigi susu lebih rentan terhadap terjadinya gigi berlubang," kata Profesor Eky S. Soeria Soemantri, Ketua Asosiasi Fakultas Kedokteran Gigi Indonesia (AFDOKGI), Rabu, 18 September 2013.

Menurut dia, jika gigi tak dirawat alias dibiarkan, lama-kelamaan akan menimbulkan rasa sakit, abses, dan tanggal sebelum waktunya. Kondisi ini juga bisa mengakibatkan tulang rahang tidak tumbuh secara maksimal. Sehingga ketika gigi tetap tumbuh, maka tidak terdapat ruang yang cukup dan mengakibatkan gigi tumbuh berjejal. "Masalah pada gigi susu ini juga dapat mengganggu fungsi pengunyaan dan kesulitan pelafalan huruf dalam berbicara," ujar Eky.

Dokter gigi Ratu Mirah Afifah dari PT Unilever Indonesia Tbk mengatakan hal serupa. Menurut dia, kerusakan pada gigi susu dapat menyebabkan rasa sakit dan gangguan pengunyahan sehingga asupan nutrisi tidak maksimal. Aktivitas anak seperti bermain, belajar, dan tidur juga bisa terganggu.

Apalagi jika anak memiliki cita-cita tertentu seperti pilot, tentara, dan profesi yang banyak berkomunikasi, pasti menuntut penampilan gigi yang bagus dan sehat. "Orang tua harus mengerti, sangat penting menjaga kesehatan gigi anaknya karena sangat berpengaruh terhadap kesehatan tubuh secara umum," kata Ratu.

Nah, gigi susu pada umumnya mulai tumbuh saat usia enam bulan. Lalu gigi susu ini berganti dengan gigi tetap pada usia enam tahun. Pada usia 12-13 tahun, gigi tetap ini sudah akan tumbuh secara lengkap.

Sebuah survei menarik disampaikan Dekan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Hasanuddin, Profesor Mansjur Nasir, dalam acara Bulan Kesehatan Gigi Nasional (BKGN) 2013 di Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Kandea, Universitas Hasanuddin, Makassar, Kamis lalu. Acara itu digelar memperingati Hari Kesehatan Gigi Nasional pada 12 September lalu.

Survei kesehatan gigi yang dilakukan pada 2012 menunjukkan hasil bahwa 76 persen anak usia sekolah dasar di Makassar mempunyai karies atau lubang gigi. Menurut Mansjur, salah satu penyebabnya, karena kurangnya edukasi orang tua tentang pentingnya merawat gigi anak sejak dini, termasuk gigi susu. Kunjungan perawatan ke dokter gigi juga dinilai rendah, yakni baru mencapai 10,7 persen.

REZKI ALVIONITASARI

Topik Terhangat:
Tabrakan Anak Ahmad Dhani | Penembakan Polisi | Miss World | Misteri Sisca Yofie | Info Haji

Berita Terpopuler:
SBY: Di Dunia, Hanya Indonesia Izinnya Berbelit 
Pengusaha Minta Jokowi Tak Stop Mal di Jakarta 
Ini Curhat Jokowi ke Boediono Soal Mobil Murah 
Ahok: Indonesia Lebih Baik dari Amerika 
Miss World Muslimah Galang Dana buat Pesantren
Syaharani: Vicky Banyak Menghafal Kamus

 

 

 


10.19 | 0 komentar | Read More

Apa Sesungguhnya yang Diinginkan Wanita?

Written By Unknown on Rabu, 18 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, New York - Bagi industri mode, wanita adalah segalanya. Dengan segala kepekaannya terhadap kecantikan, dia tak hanya menjadi pasar, tapi juga sumber inspirasi. Bahkan, sering kali dia menjadi alat untuk mengubah aturan main berpakaian yang kerap terlalu kaku di dunia pria.

Karena alasan itulah, industri mode terus memelihara satu teka-teki besar: apa yang diinginkan wanita?

Di akhir proses panjang tersebut, sering kali peragaan busana dalam sebuah pekan mode hadir untuk menjadi rangkuman jawaban dari para desainer atas apa yang diinginkan kaum Hawa. Seperti sepekan terakhir di New York, ketika 184 perancang dan rumah mode menawarkan koleksi terbaru mereka dalam pekan mode untuk busana wanita musim semi-panas 2014.

Beberapa di antara mereka seolah hendak menjawab hasrat wanita untuk tampil sensual. Seperti Charlotte Ronson, yang terilhami oleh gadis-gadis Paris di New York yang menurut dia, "Memiliki pesona klasik dibungkus dengan daya tarik seksual, sebagian tomboi, sebagian lagi kutu buku." Atau Adam Selman, yang hendak mengkombinasikan sisi feminin dan maskulin dalam beberapa paduan bikini dan mantel berkerah lebar.

Perancang lainnya, seperti Jenni Kayne dan Nicole Miller, hadir lewat satu gagasan, wanita tak ingin terjebak dalam anggapan bahwa mereka makhluk yang penuh kelembutan. Jenni mengeluarkan koleksi busana yang menggabungkan gaya militer dan pelaut. Adapun Nicole memadukan kecantikan dan pemberontakan dengan permainan motif tak berstruktur pada kaus, rok berlipit, celana jin pensil, dan draped dress ber-halter.

Sebaliknya, desainer Max Azria dan Prabal Gurung mewakili perempuan yang ingin tampil super simple. Keduanya seolah kompak menyajikan kemeja, rok pensil, dan celana pendek atau juga gombrong yang hampir seluruhnya putih polos. Bagi mereka, kesederhanaan bukan berarti tak berkelas. "Sebab, memilih menjadi simpel menuntut kesempurnaan," kata Gurung.

Nama-nama di atas mungkin terasa asing jika dibandingkan dengan perancang ternama di industri mode New York, seperti Oscar de la Renta, Donna Karan, Mark Jacobs, atau Alexandre Wang. Tapi percayalah, alternatif yang mereka sodorkan terkadang berhasil mengajak kita melihat busana dari sudut pandang lain.

Meski memang harus diakui, nama besar tak datang begitu saja. De la Renta, misalnya, tetap mempertahankan ciri khas untuk menggabungkan busana elegan namun cantik. Jaket berkerah dan rok pensil bermotif houndstooth, misalnya, beriringan dengan gaun-gaun koktail dari sutra dan viscose bercetak bunga-bunga serta polkadot. Dengan detail, dia menyulap A-line sederhana menjadi begitu mewah lewat bordiran kristal bertema botani yang diteruskan tule hitam di lipitan bawah. Sungguh De la Renta menjadikan wanita layak dicintai.

AGOENG WIJAYA

Berita Terpopuler
Kasus Dul, Anak Tidak Mudah Melewati Trauma
Miss Australia Erin Holland Tak Mandi 4 Hari
Ghea Panggabean Hadirkan Kolaborasi Seni dan Mode
Misteri Ulang Tahun Karl Lagerfeld


10.19 | 0 komentar | Read More

Enam Jenis Ikan yang Sebaiknya Dihindari  

TEMPO.CO, Jakarta - Ikan baik untuk kesehatan. Mengkonsumsi ikan dua kali sepekan sangat dianjurkan untuk memenuhi kebutuhan protein. Omega-3 yang terkandung dalam lemak ikan juga bagus untuk kesehatan jantung dan perkembangan sel otak pada anak-anak.

Namun, tak semua ikan bagus untuk kesehatan. Seafood Watch, program yang diluncurkan oleh Monterey Bay Aquarium, mencatat sejumlah ikan yang tak layak konsumsi. Bersama lembaga nirlaba yang bergerak di bidang kesehatan dan lingkungan, mereka menyusun daftar ikan yang tak layak konsumsi itu.

Dari daftar tersebut, ada enam jenis ikan teratas yang sebaiknya dihindari. Selain ikan-ikan itu terancam punah, beberapa juga mengandung merkuri dan PCB di atas ambang batas yang ditentukan, yang justru membahayakan kesehatan.

Keenam jenis ikan itu adalah

Tuna Sirip Biru
Pada bulan Desember 2009, World Wildlife Fund menempatkan tuna sirip biru pada daftar 10 spesies terancam punah, di samping panda raksasa, harimau, dan penyu belimbing. Meskipun kelompok-kelompok lingkungan mengupayakan advokasi agar ikan ini masuk status fauna yang dilindungi, tuna sirip biru terus diburu, dengan nilai jual hingga US$ 177 ribu per ikan.

Namun, selain terancam punah, tuna ini juga sangat membahayakan kesehatan. Ikan ini memiliki tingkat merkuri dan PCB begitu tinggi sehingga The Environmental Defense Fund (EDF) merekomendasikan untuk tidak memakan ikan ini.

Patagonian Toothfish
Harganya sangat mahal karena rasa dagingnya yang khas, meleleh di mulut seperti mentega. Ikan ini hanya hidup di perairan Antartika yang dingin. Metode yang digunakan untuk menangkapnya sangat merusak dasar laut dan mengancam habitat burung-burung laut di sekitarnya. Namun EDF melarangnya lebih karena kandungan merkurinya yang sangat tinggi. Karena itu, jika ingin mengkonsumsi, sebaiknya tak lebih dari dua kali per bulan untuk orang dewasa dan sekali sebulan untuk anak-anak.

Kerapu
Tingkat merkuri yang tinggi dalam ikan ini menyebabkan EDF mengeluarkan peringatan. Dari sisi keberlanjutan, ikan kerapu tak ada masalah. Ikan ini bisa hidup sampai usia 40 tahun dan bereproduksi secara cepat.

Monkfish
Ikan ini wujudnya aneh, menyerupai lele dan merupakan penghuni bawah laut. Ikan sungut ganda, nama lain ikan ini, masuk ordo ikan bertulang sejati yang umumnya hidup di laut dalam. Habitatnya di Samudra Arktik, Samudra Pasifik, Samudra Hindia, Samudra Atlantik, dan Laut Mediterania. Ikan dari ordo Lophiiformes ini terlihat mencolok dengan bagian kepala yang besar dan lebar.

Monkfish adalah ikan karnivora, mulutnya besar dan bergigi. Ikan ini menyelam hingga ke dasar laut. Agar bisa menyerang ikan lain, mulutnya sedikit menghadap ke atas. Di bagian atas mulut terdapat antena yang bisa digerak-gerakkan sebagai umpan untuk menarik perhatian mangsa. Ikan ini juga sering naik ke permukaan laut untuk menyerang burung laut. Kandungan merkuri ikan ini sangat tinggi.

Orange Roughy
Seperti kerapu, ikan ini juga panjang umur, tetapi lambat untuk bereproduksi, sehingga rentan terhadap penangkapan ikan yang berlebihan. Ikan ini hidup 100 tahun atau lebih, sehingga fillet ikan ini di freezer Anda mungkin berasal dari ikan yang umurnya lebih tua dari nenek Anda. Usia yang panjang juga berarti memiliki tingkat merkuri yang tinggi, hal yang membuat EDF mengeluarkan peringatan kesehatan.

Salmon hasil budi daya
Kebanyakan salmon hasil budi daya, yang biasanya berlabel "Atlantic salmon", sering penuh dengan parasit dan penyakit. Juga mengancam salmon liar yang mencoba berenang ke perairan untuk melakukan pemijahan.

Salmon yang dibesarkan di kolam budi daya diberi antibiotik untuk memerangi penyakit, sehingga memiliki tingkat PCB cukup tinggi. Ada harapan tekanan konsumen akan mendorong peternak untuk mengadopsi praktek-praktek budi daya yang lebih baik.

EATINGWELL.COM | TRIP B

Berita Terpopuler:
Hercules Minta Penyiksa Pedagang Kopi Ditembak
Banyak Wajah Asing Menjenguk, Dul Bertanya ke Maia
Jokowi Stop Mal, DPRD: Orang Kaya Jangan Dilupakan
Vanny Eks Pacar Freddy Budiman Ditangkap Polisi
Begini Rekaman CCTV Pembunuhan Sisca Yofie


10.19 | 0 komentar | Read More

8 Tip bagi Si Kulit Sensitif

Written By Unknown on Selasa, 17 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Jakarta - Memiliki kulit sensitif berarti menuntut Anda untuk menjadi lebih protektif. Melakukan sedikit saja kesalahan pada kulit tentu akan fatal akibatnya. Untuk itu, pemilik kulit sensitif harus benar-benar menyadari dan waspada terhadap berbagai hal yang mengancam kulit guna menghindari iritasi yang mungkin terjadi. Berikut ini delapan tip untuk menjaga kulit sensitif, seperti dilansir laman Women's Health Magazine, Jumat, 13 September 2013.

1. Lakukan uji produk sebelum memakainya
Pastikan selalu untuk melakukan tes kecil sebelum memulai menggunakan produk baru. Oleskan sedikit saja produk ke bagian kulit Anda, misalnya di belakang telinga, dan tunggu minimal 24 jam. Jika ada tanda iritasi, kemerahan, gatal, atau perasaan tidak nyaman lainnya, sebaiknya jangan gunakan produk itu

2. Jangan gunakan produk hypoallergenic
Apakah produk hypoallergenic pasti aman untuk kulit sensitif? Belum tentu, karena tidak ada standar untuk menaruh label hypoallergenic. Dengan demikian, produk yang mengklaim hypoallergenic tidak selalu cocok untuk kulit sensitif.

3. Rutin oleskan pelembab
Kulit sensitif membutuhkan jadwal perawatan kulit yang tepat. Patuh dan rutin mengoleskan pelembab pada pagi dan malam hari akan melindungi kulit dari kehilangan air. Pelembab juga akan menjadi pelindung dari bahaya lingkungan, seperti polusi dan angin.

4. Selalu baca label
Pengetahuan adalah kekuatan. Persenjatai diri Anda dengan membaca label produk. Carilah produk bebas dari wewangian dan pengawet. Dua bahan ini merupakan penyebab umum iritasi. Semakin pendek daftar bahan, semakin baik produk itu bagi kulit sensitif.

5. Bersihkan secara teratur
Jauhkan pori-pori dari kotoran yang menyumbat paling tidak 2 kali sehari, baik mandi maupun cuci muka. Pilih pembersih yang diformulasikan khusus untuk kulit sensitif, tapi jangan pilih produk yang terlalu lembut. Ini akan menyulitkan Anda untuk menghapus bekas riasan.

6. Gunakan sedikit produk saja
Tidak perlu banyak produk untuk menjaga kulit sensitif. Untuk menjaga kesehatan dan kebersihan kulit sehari-hari, cukup sediakan pembersih, pelembab, dan tabir surya.

7. Hati-hati memilih kosmetik
Jika memang harus menggunakan kosmetik, pilihlan kosmetik yang ramah untuk kulit sensitif. Pilihlah bubuk mineral, yang sebagian besar bebas pengawet dan pewarna buatan, untuk menghindari iritasi. Kemudian hindari maskara tahan air agar tidak membutuhkan pembersih yang keras untuk menghapusnya. Berikutnya, hindari eyeliner dalam bentuk liquid. Pilihlah eyeliner pensil yng tidak mengandung lateks yang akhirnya menyebabkan timbulnya reaksi di kulit. Dan, buanglah kosmetik yang sudah terlalu lama untuk menghindari kontaminasi dari waktu ke waktu. Terakhir, Anda harus membersihkan kuas kosmetik secara rutin.

8. Pilih tabir surya yang tepat
Kulit iritasi juga ekstra sensitif terhadap sinar matahari. Kenakan tabir surya sepanjang tahun dengan SPF 30 atau lebih tinggi untuk melindungi jaringan halus dari sinar matahari yang menyengat. Carilah tabir surya dengan bahan yang ramah, seperti seng oksida dan titanium dioksida. Perlu diingat, hindari tabir surya yang mengandung oxybenzone, octylcrylene, dan octinoxate. Ketiga bahan kimia ini bisa menimbulkan reaksi bagi kulit sensitif Anda.

WOMEN'S HEALTH MAGAZINE | ANINGTIAS JATMIKA

Topik Terhangat:
Penembakan Polisi | Tabrakan Anak Ahmad Dhani | Pencurian Artefak Museum Gajah | Jokowi Capres?

Berita Terpopuler:
Preman Siksa secara Seksual Janda Penjual Kopi
Cerita Masa Kecil Ahok di Bangka Belitung
Inul Daratista Pernah Tidur di Kamar Ahok
Organ Intim Janda Penjual Kopi Diolesi Sambal
MNC: Miss Uzbekistan Sah Mewakili Negaranya


10.19 | 0 komentar | Read More

Kenapa Orang Indonesia Suka Berobat ke Singapura

Ahmad Dhani saat di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta, (16/9). Ahmad Dhani akan mendirikan yayasan AQJ untuk menunjang kebutuhan pendidikan bagi anak-anak keluarga korban kecelakaan di dan khususnya anak yatim. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO , Jakarta:Orang Indonesia cenderung berobat ke luar negeri sampai tahun 2013 ini. Singapura merupakan Negara yang paling banyak didatangi pasien asal Indonesia.  Mereka biasanya menganggap pelayanan kesehatan di sana lebih baik.

Padahal Bambang Nursasongko, Spesialist in Conservative Dentistry Universitas Indonesia mengatakan kualitas antara Rumah Sakit (RS) Singapura dan Indonesia sama.  Namun menjadi berbeda karena kurangnya sosialisasi tentang dokter dan pelayanan kesehatan di Indonesia.

"RS Singapura melakukan promosi secara gencar soal kelebihan RS tersebut," kata Bambang pada Tempo, Ahad, 16 September 2013. Selama ini di Indonesia promosi rumah sakit tabu dan melanggar kode etik kedokteran.

Padahal Bambang mengatakan promosi yang gencar oleh RS Singapura mampu menciptakan paradigma kalau kualitas dan pelayanan kesehatan di negeri singa lebih baik. Padahal jika ditelusuri, dokter asal Singapura dan Malaysia sekolahnya di Indonesia. Sehingga secara tidak langsung kualitas dan SDM mereka pun bisa diukur.

"Sebagian orang memilih berobat ke luar negeri karena gengsi," Bambang menjelaskan. "Orang kebanyakan merasa rugi membayar mahal jika berobat di Indonesia, lain halnya jika di luar negeri meskipun mahal akan tetap dijabani."

Data Departemen Kesehatan memperkirakan setiap tahunnya pasien Indonesia yang berobat ke luar negeri menghabiskan biaya Rp100 triliun. Jumlahnya akan terus bertambah dari tahun ke tahun.

Kecenderungan orang Indonesia berobat ke luar negeri sangatlah besar, terutama di kalangan para selebritas. Mereka tak segan mengeluarkan biaya yang cukup pantastis. Seperti halnya rencana musisi Ahmad Dhani yang akan membawa putra bungsunya AQJ untuk berobat lanjutan ke Singapura.

RINA ATMASARI


10.19 | 1 komentar | Read More

5 Tanda Anda Akan Terkena Insomnia

Written By Unknown on Senin, 16 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Jakarta - Setiap orang pernah mengalami kesulitan untuk tidur atau insomnia. Padahal, tidur sangatlah penting untuk mengistirahatkan tubuh dan kerja otak. Tetapi, sepertinya banyak orang yang mengabaikan gejala susah tidur ini. Padahal, jika tidur sudah terganggu, berbagai penyakit bisa muncul, misalnya diabetes.

Orang-orang masih awam apakah ia tidak bisa tidur karena insomnia atau memang belum mengantuk. Berikut 5 ciri yang menandakan bahwa Anda akan terkena insomnia:

1. Masih Merasa Lelah
Anda sudah tidur 8 jam, tapi ketika bangun badan tetap lelah? Ini salah satu tanda Anda terkena insomnia.  Padahal, normalnya saat tidur, 'cahaya tubuh' akan meredup. Jika 'cahaya tubuh' ini masih aktif, otak akan mencegah tubuh untuk beristirahat. Inilah yang membuat Anda terus terjaga sehinga tubuh tidak bisa berisirahat dan tetap merasa lelah.

2. Mendengkur
Mendengkur memang bukan salah satu tanda yang berbahaya. Tapi, bisa menjadi peringatan bahwa kondoisi pernafasan Anda mulai terganggu. Jika nafas terhambat, tidur Anda jadi tidak tenang dan sering terbangun. Malahan, dengkuran Anda bisa membuat orang lain ikut insomnia karena terganggu dengan suaranya.

3. Ingin Tidur Siang
Jika tidur malam Anda terganggu, otomatis Anda akan mengantuk di siang hari. Sering kali di jam kerja, Anda merasa sangat ingin beranjak ke tempat tidur.  Ini juga bisa sebagai tanda bahwa semalam, Anda terkena insomnia.

4. Sering Tak Bisa Tidur
Ini adalah tanda yang paling utama. Tapi, banyak orang mengabaikannya, bahkan tidak mau berkonsultasi ke dokter. Mereka menganggap, insomnia umum terjadi. Padahal, jika berlangsung terus menerus, akan muncul penyakit kronis yang bisa menyerang otak.

5. Depresi
Wajar jika Anda tidak bisa tidur karena sedang banyak pikiran. Biasanya, tubuh Anda akan jadi gelisah dan menyebabkan Anda tidak bisa tidur. Jika Anda mengalami gangguan depresi, sebaiknya konsultasikan ke dokter agar tidak menjadi masalah yang serius.

RINDU P HESTYA | ABC NEWS

Berita Populer Terkait:
Identitas Miss Uzbekistan Palsu, Ini Kata MNC
Perlunya Belajar dari Pengalaman Zaskia Gotik 
Eksplorasi Batik Indonesia Obin Komara 
Ghea Panggabean Hadirkan Kolaborasi Seni dan Mode
Misteri Ulang Tahun Karl Lagerfeld


10.19 | 0 komentar | Read More

Ketemu Jodoh Lewat Foto Instagram  

TEMPO.CO, Kanada - Masih banyak anggapan bahwa sosial media sangat riskan memunculkan pertengkaran dan permusuhan. Namun, sepertinya tidak bagi dua sejoli, Robin Coe dan Matthew Fleming. Kedua pasangan ini saling jatuh cinta dan akhirnya menikah karena sosial media Instagram. Padahal, mereka berdua tinggal berjauhan. Bagaimana ceritanya?

Awal mula cerita dimulai pada tahun 2011. Di laman Instagram, Matthew melihat feed dari Robin yang sering mengunggah foto-foto tentang Natal di daerah tempat tinggal Robin di Wiscousin. Matthew merasa foto yang diunggah Robin membawanya bernostalgia pada tempat kelahirannya di Wiscousin. Karena amat berkesan, Matthew memberikan 'like' pada foto Robin.

Ketika meihat feed di laman Instagram-nya, Robin melihat akun Mattew memberi 'like' untuk fotonya. Setelah mengklik akun Matthew,  Robin tertarik dengan hobi pemuda itu yang suka mengunggah foto-fotonya petualangannya dengan sepeda. Robin menyukai bagaimana dunia terlihat dari mata Matthew, begitu sebaliknya.

Sejak saat itu, mereka bedua bertukar nomor dan mulai menjalin hubungan. Mereka setuju melakukan hubungan jarak jauh. Matthew tinggal di California, sedangkan Robin di Kanada. Meski begitu, kuatnya cinta dan pengalaman hidup yang dibagikan ke Instagram membuat mereka semakin yakin dengan hubungan mereka.

Dua tahun kemudian, dua sejoli ini memutuskan untuk menikah. Memang, Matthew dan Robin bukanlah pasangan pertama yang menikah karena sosial media, tapi mereka adalah yang pertama jatuh cinta karena foto di Instagram.

RINDU P HESTYA | CBS NEWS

Berita Populer Terkait:
5 Tanda Anda Akan Terkena Insomnia
Perlunya Belajar dari Pengalaman Zaskia Gotik
Eksplorasi Batik Indonesia Obin Komara
Ghea Panggabean Hadirkan Kolaborasi Seni dan Mode
Misteri Ulang Tahun Karl Lagerfeld


10.19 | 0 komentar | Read More

Perlunya Belajar dari Pengalaman Zaskia Gotik  

Written By Unknown on Minggu, 15 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Jakarta - Ditipu oleh pasangan dan orang yang dianggap dekat bukan hal yang mustahil saat kini. Contohnya saja kasus yang dialami oleh Zaskia Gotik beberapa waktu lalu. Alih-alih dapat diberi balasan yang setimpal, justru kepercayaan berlandaskan rasa sayang itu akhirnya harus berakhir.

Zaskia Gotik mesti bersyukur, pasalnya segala kebohongan yang telah disusun sang mantan, Vicky Prasetyo, sudah terbongkar. Ia telah diingatkan oleh banyak pihak, meskipun sebelumnya ia sempat menutup mata. Menurut psikolog Kasandra Putranto, hal tersebut muncul karena banyak faktor.

Setidaknya ada empat buah faktor yang melatarbelakangi mengapa seseorang mudah untuk terkena tipuan, apa pun jenisnya. "Tidak tahu karena kurang baca, kurang pengetahuan, mudah percaya, dan kurang berpengalaman," sahut Kasandra saat ditemui di Klinik Aditiya, Jakarta Selatan, Selasa, 9 September 2013.

Kurangnya pengalaman seseorang, entah membaca atau mendengar kisah dari pihak lain, turut mendukung bagaimana seseorang dapat mengolah informasi untuk menjadikan hal tersebut jadi bahan pemahamannya secara pribadi.

"Kalau seseorang enggak punya pengetahuan, dia akan mudah tergiur," sahut Kasandra. Sebagai contoh apabila ada seorang wanita didekati oleh seorang pria yang mengaku-aku bahwa dirinya adalah anak jenderal, bagi seorang yang berpendidikan dan berpengalaman tentu ia tidak akan mudah percaya.

"Pasti akan di cek dong, jenderal dari pleton berapa, namanya siapa, lalu kontak orang yang kira-kira bisa membenarkan atau tidak informasi tersebut."

Untuk kategori mudah percaya, ini pun menjadi hal yang berbahaya. Saat ini kepercayaan memang tidak dapat dengan mudah kita berikan pada siapa saja karena oknum penipuan selalu ada memanfaatkan hal tersebut.

"Mereka yang terlalu percaya pada orang hingga akhirnya terbuai hanya dengan bujuk rayu bahwa ada cinta, bahwa ada masa depan, bahwa ada janji, dan berikutnya," sambungnya lagi.

Menurut pemaparan Kasandra, pada dasarnya semua jenis penipuan memiliki kelihaian yang lebih tinggi untuk dapat memanfaatan korban. Dengan demikian, sudah sangat sewajarnya siapapun mesti meningkatkan kemampuan untuk mau memperluas pengetahuan, menambah informasi, dan menjaga diri untuk tidak terlalu mudah percaya pada orang lain.

AISHA

Berita Terpopuler:

Ghea Panggabean Hadirkan Kolaborasi Seni dan Mode
Cahaya T-ray Bisa Deteksi Kanker Kulit?
Perangkat Mager Deteksi Lansia ketika Terjatuh
Misteri Ulang Tahun Karl Lagerfeld


10.19 | 0 komentar | Read More

Identitas Miss Uzbekistan Palsu, Ini Kata MNC

TEMPO.CO, Jakarta - Kabar yang mengejutkan tentang Miss Uzbekistan Ganieva Rakhima langsung ditanggapi penyelenggara acara Miss World. Menurut Direktur Corporate Affairs RCTI, Syafril Nasution, pihaknya tak tahu mengenai kabar palsunya identitas Ganieva Rakhima.

"Saya saja baru dengar kabar itu dari Anda," kata Syafril ketika dimintai konfirmasi oleh Tempo pada Sabtu 14 September 2013.

Ia mengaku tidak tahu menahu tentang isu siapa sebenarnya Miss Uzbekhistan itu. Menurutnya, sebagai penyelenggara, pihak MNC menerima langsung seluruh kontestan. Tentang siapa para kontestan ini, itu sudah diatur oleh Miss World Organization yang lebih dahulu menyaringnya.

"Kami ini kan penyelenggara acara. Kalo urusan identitas peserta, itu urusan MWO (Miss World Organization)," katanya.Sehingga terkait tentang isu penipuan identitas Miss Uzbekhistan, pihak MNC tidak tahu terlalu banyak.

Sebelumnya, ada isu terkait salah seorang peserta kontes kecantikan Miss World 2013 di Bali, Rakhima Ganieva, wakil dari Uzbekistan Keikutsertaannya menjadi tanda tanya.

Di internal negaranya banyak kalangan mempertanyakan siapa dirinya, terlebih lagi tidak pernah ada lomba Miss Uzbekistan yang diselenggarakan di negara muslim itu. Berdasarkan situs resmi Miss World, Miss Rakhima lahir dan besar di ibu kota Uzbek, Tashkent, suka memainkan piano, kuliah jurusan Hubungan Internasional dan Hukum, suka aneka kegiatan seperti tenis, berkelana, dan belajar sejarah. (Baca: Miss Uzbekistan Ternyata Seorang Penipu?)

MITRA TARIGAN
Berita Terpopuler:
Miss Uzbekistan Ternyata Seorang Penipu?
Polisi Periksa Pelapor Casting Online Model Bugil
Tolak Miss World, FPI Akan Menyeberang ke Bali
Lagi, Polisi Ditembak di Depok
Gubernur BI: Jokowi Pengendali Inflasi Terbaik
Korban Tewas Kecelakaan Dul di Jagorawi Jadi 7


10.19 | 0 komentar | Read More

Pentingnya Menguasai Lebih dari Satu Bahasa  

Written By Unknown on Sabtu, 14 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Jakarta - Berapa bahasa yang Anda kuasai dan rutin Anda gunakan? Dua, tiga, atau hanya satu? Ternyata, menguasai lebih dari satu bahasa tidak hanya membuat seseorang terlihat keren atau memudahkannya berkomunikasi.

"Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Judith Kroll, seorang profesor psikologi, linguistik, dan studi tentang perempuan dan rekan-rekannya dari Universitas Pennsylvania, Amerika Serikat, mengungkapkan orang yang menguasai dua bahasa (bilingual) ternyata memiliki tingkat fleksibilitas mental yang lebih tinggi dibandingkan dengan orang yang hanya menguasai satu bahasa (monolingual)," tulis Daily Mail, Kamis, 12 September 2013.

Para peneliti percaya bilingualisme dapat memperkuat fungsi eksekutif otak, seperti memori kerja, kemampuan untuk multitasking, dan kemampuan untuk memecahkan masalah.

Para psikolog berpikir bahwa meskipun para bilingual fasih berbicara dengan dua bahasa sekaligus, nyatanya mereka jarang menggunakan kata-kata bercampuran secara tidak sengaja. Mereka tidak mencampuradukkan kedua bahasa itu dalam satu tuturan (dalam ilmu linguistik, hal ini disebut campur kode). Para bilingual memiliki kontrol atas dua bahasa tersebut.

Hal ini tentu berbeda dengan kasus Vicky Prasetyo yang secara sengaja mencampuradukkan dua bahasa (melakukan campur kode), tapi memiliki tata bahasa yang berantakan. Vicky tidak memiliki kontrol atas dua bahasa (Indonesia-Inggris). Hal ini mungkin disebabkan pemahaman Vicky yang setengah-setengah terhadap kedua bahasa itu.

"Ketika Anda beralih bahasa (alih kode), maka otot mental dan fungsi eksekutif Anda akan meningkat," ujar Kroll. "Ini menunjukkan bahwa menjadi bilingual itu juga penting bagi Anda."

Penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Frontiers in Psychology ini menekankan bahwa seorang bilingual, baik secara sadar atau tidak, tidak akan mencampuradukkan kedua bahasa yang dikuasainya. Mereka memiliki kontrol bahasa yang begitu baik.

DAILY MAIL | ANINGTIAS JATMIKA

Terhangat:
Penembakan Polisi | Tabrakan Anak Ahmad Dhani | Pencurian Artefak Museum Gajah


10.19 | 0 komentar | Read More

Turunkan Tekanan Darah dengan Tablet Bawang Putih  

TEMPO.CO, Jakarta - Bawang putih dapat membantu mengurangi tekanan darah hingga 10 persen. Namun, peneliti menegaskan, manfaat ini hanya terasa jika bawang putih dibuat dalam bentuk tablet, bukan sebagai campuran dalam masakan.

Dilansir laman Daily Mail, Jumat, 13 September 2013, pengobatan rutin selama 12 minggu dengan tablet bawang putih dapat menurunkan tekanan darah serta mengurangi risiko serangan jantung dan stroke.

Tinjauan dari 21 penelitian yang dilakukan terhadap manusia menemukan bahwa suplemen bawang putih yang sudah dikeringkan mengandung bahan aktif allicin. Bahan inilah yang berperan dalam penurunan tekanan darah.

Namun, manfaat allicin tidak akan terasa jika bawang putih dimakan langsung dengan dihancurkan lebih dahulu, jika bawang putih dikunyah, dan jika bawang putih dicampurkan ke dalam masakan. Pasalnya, allicin akan hancur atau hilang akibat proses pemasakan. Tidak hanya manfaat pada kandungannya, mengkonsumsi tablet bawang putih juga menghindari kita dari bau mulut akibat makan bawang.

Kandungan allicin dalam tablet bawang putih bisa mencapai 1,8 miligram per dosis. Kandungan ini bisa merangsang produksi nitrat dioksida dan hidrogen sulfida dalam tubuh yang akan merelaksasi pembuluh darah.

Dr Catherine Hood, seorang ahli dalam bidang nutrisi, menyimpulkan, "Penelitian ini mengungkap bahwa bawang putih bisa mengencerkan darah, menghasilkan dilatasi arteri, dan mengandung antioksidan tinggi."

DAILY MAIL | ANINGTIAS JATMIKA

Terhangat:
Penembakan Polisi | Tabrakan Anak Ahmad Dhani | Pencurian Artefak Museum Gajah


10.19 | 0 komentar | Read More

Kujang Makin Diminati Kolektor  

Written By Unknown on Rabu, 11 September 2013 | 10.20

TEMPO.CO, Bandung -Senjata tradisional Sunda, kujang, kini semakin diminati kolektor. Menurut seorang kolektor, Tedi Permadi, dalam satu dekade terakhir, jumlah peminat dan kolektor kujang terus meningkat."Sejak 2008, kujang sudah susah dicari," katanya kepada Tempo, Senin, 9 September 2013.

Menurut Tedi, harga jual Kujang pun makin berlipat. Ia memberi contoh, sepuluh tahun lalu ia cukup mengeluarkan uang Rp 250 ribu untuk membeli sebilah kujang pusaka kecil sepanjang 15  sentimeter. Sekarang harganya Rp 2,5 juta. "Kujang bentuk unik dan langka harganya bisa sampai 50 kali lipat,"kata kolektor kujang sejak 1980-an itu.

Ada sejumlah faktor yang mendongkrak  harga kujang, di antaranya, kelangkaan,  keunikan, keaslian, keutuhan kujang, dan ada tidaknya silsilah atau riwayat yang jelas. Harga tertinggi kujang  mencapai Rp 250 juta. Konon, usia kujang ada yang mencapai ratusan tahun.

Meskipun demikian, ada pula yang baru dibuat pengrajin . Agar berkesan kuno, pengrajin membuat kujang dengan menggunakan keris atau mata tombak yang patah untuk dilebur . "Sekarang masih ada yang pesan, sampai saya kewalahan," kata Wahyu Affandi Suradinata, pengrajin kujang dari Bogor kepada Tempo.

Wahyu mengatakan, kujang sudah dikenal sejak masa kerajaan Pajajaran di abad ke-15. Berdasarkan pantun atau cerita raja-raja di Bogor, kujang dahulu bukan alat sembarangan. Pemegangnya terbatas di kalangan brahmana serta bangsawan kerajaan. "Rakyat biasa tak memegang kujang," ujarnya.

Ada enam jenis kujang pada masa kerajaan Pajajaran. Bedanya terlihat pada ujung kujang. Jenis ciung berbentuk seperti kepala burung beo. Kujang kuntul memakai burung jenis itu, lalu kujang jago yang berbentuk kepala ayam. Ada juga kujang naga, bangkong (kodok), dan kujang badak yang ujungnya runcing seperti cula. Setelah Pajajaran runtuh, kujang sempat menghilang bersama para pembuatnya.

Menurut Wahyu, kujang punya banyak fungsi. Sebagai benda pusaka, kujang ada yang diberi kekuatan magis dan diperindah matanya dengan emas. Sedangkan sebagai alat bela diri, bilah kujang pada zaman dulu diolesi dengan racun. Kujang juga bisa dipakai sabagai mata tombak dan alat pemangkas semak belukar yang punya dua sisi tajam. (Baca: Menengok Beragam Jenis Kujang di Bandung)

Pada pembuatannya, Wahyu membagi pekerjaan untuk pesanan khusus dan kerajinan biasa, seperti liontin dan pajangan dari bahan kuningan. Kujang khusus buatannya dari besi dan baja, hanya ditempa tiap Senin dan Kamis sambil puasa mutih atau hanya minum air tawar dan nasi. Harganya melebihi ongkos pembuatan kujang biasa yang berkisar Rp 250 ribu hingga Rp 1,2 juta.

ANWAR SISWADI

Berita Terpopuler:
Cerita Pacar Dul Sebelum Kecelakaan 
Istana Akan Ajukan Deportasi Harrison Ford
Beredar Lagi, Video Vicky Eks Zaskia Gotik Pidato
Di Twitter, Ahmad Dhani Blacklist TVOne Soal Dul 
Menhut Bantah Aksi Naik Meja Harrison Ford


10.20 | 0 komentar | Read More

Nana dan Naysila Mirdad Favoritkan Miss Indonesia

Kontestan Miss World 2013 asal Indonesia, Vania Larissa (kiri) bersama kontestan lainnya membawakan Tari Kipas dalam Pembukaan Kontes Miss World 2013 di Nusa Dua, Bali, (8/9). ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana

Tempo.co, Nusa Dua, Kakak beradik Nana dan Naysila Mirdad meemfavoritkan Miss Indonesia, Vania Larissa menjadi Miss World 2013. "Semua kontestan sih bagus, tapi aku dukung Miss Indonesia," kata Naysila kepada Tempo,8 September di Hotel Westin, Nusa Dua, Bali.

Nay, panggilan akrabnya beralasan dukungan kepada Vania karena alasan nasionalisme. Sebagai warga Indonesia dia merasa harus mendukung Miss Indonesia. "Aku berharap dia yang menang," ujarnya lagi.

Sedangkan sang kakak, Nana Mirdad mengatakan sangat memfavoritkan Miss Indonesia karena memang sudah sangat fanatik dengan Vania. Selain sebagai sesama warga Indonesia, kata Nana, Vania dinilai pantas mendapat gelar juara. "Dia sangat pintar,pantas jadi juara," ujar Nana yang datang Nay mengenakan gaun rancangan Barli Asmara.

Anak-anak pasangan Jamal Mirdad dan Lidya Kandou ini mengatakan tidak ingin menilai secara fisik. Selain karena semua kontestan memang sangat cantik, menurutnya, cantik itu tidak bisa diukur. "Cantik itu unik dan variatif ya. Semua wanita itu sebenarnya cantik apa adanya," katanya seperti menyanyikan salah satu lirik lagu grup band Cherry belle.

MITRA TARIGAN


10.20 | 0 komentar | Read More

Yuki Kato: Kontestan Miss World 2013 Mirip Boneka Hidup

Written By Unknown on Selasa, 10 September 2013 | 10.20

TEMPO.CO, Nusa Dua - Aktris Yuki Kato mengaku takjub dengan kecantikan para kontestan Miss World 2013. "Semua cantik. Sumpah," katanya kepada Tempo di Nusa Dua, Bali, Ahad, 8 September 2013.

Menurut dia, para calon wanita tercantik sejagat ini terlihat seperti boneka. "Ya ampun mereka itu kayak living doll (boneka hidup)," kata artis, yang mulai dikenal setelah membintangi sinetron Primata Cantik, itu sambil menggeleng-gelengkan kepala.

Ketika diminta memilih siapa saja yang tampil paling tercantik, mahasiswi Fakultas Ilmu Sosial dna Ilmu Politik Universitas Indonesia ini pun mau berbagi nama pilihannya. "Miss Jepang, Miss China, dan Miss Puerto Rico," katanya.

Ajang Miss World 2013 sedang berlangsung di Nusa Dua. Acara sudah dibuka resmi di Westin Hotel, Ahad lalu. Sejak tanggal itu para kontestan mengikuti masa karantina dan tidak diizinkan berbicara kepada media.

Masa karantina berlangsung di Bali hingga 15 September 2013. Masa Karantina direncanakan berlanjut di Jakarta hingga acara final, yang direncanakan berlangsung pada 28 September 2013.

MITRA TARIGAN
 


10.20 | 0 komentar | Read More

Polisi Awasi Ketat Kontes Feysen Pantai Miss World

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Kepolisian Daerah Bali Irjen Pol Arief Wachyunadi menjamin perhelatan Miss World 2013 di Bali berlangsung aman, selama panitia acara tidak melanggar perjanjian. Salah satu perjanjian tersebut adalah dengan tidak memunculkan kostum yang minim untuk dipakai oleh para kandidat. Seperti diketahui, perihal kostum inilah yang mengundang kontroversi di Indonesia.

Arief mengatakan, untuk mengawasi cara itu, polisi telah mengantongi seluruh susunan kontes kecantikan tersebut. “Misalnya hari ini, ada acara lunch, beach fashion, sudah kami ketahui semuanya, tinggal diawasi saja,� kata dia tadi malam.

Dalam setiap sesi tersebut selalu ada perwakilan polisi yang hadir untuk menjaga keamanan sekaligus mengontrol berlangsungnya acara agar tidak melanggar perjanjian. "Kalau itu dilanggar, kami tidak segan untuk mengambil tindakan kepada panitia," kata Arief.
Menurut dia, panitia harus taat dengan perjanjian itu demi kelancaran seluruh rentetan acara. Arief juga memastikan bahwa seluruh aktivitas Miss World akan berlangsung di Bali. Pihaknya mengaku telah menyiapkan pengaman yang baik. Hotel yang menjadi tempat para finalis mengikuti acara, misalnya, mendapat pengamanan yang ketat dari polisi dan pihak hotel. "Ada anggota yang selalu patroli di Westin (Hotel Westin-red)," ujarnya.
Polda Bali melakukan sendiri pengamanan untuk ajang Miss World ini tanpa ada bantuan dari kepolisian daerah lain. "Sejauh ini jumlah anggota yang kami tugaskan sudah cukup dan belum mendapat bantuan dari daerah lain," kata Arief.
KETUT EFRATA

Berita lainnya:
Yuki Kato: Kontestan Miss World 2013 Mirip Boneka Hidup
Miss Ukraina Senang dengan Aksi Melepas Penyu
Kepolisian Hanya Izinkan Miss World di Bali


10.20 | 0 komentar | Read More

Makanan Pencegah Kembung

Written By Unknown on Minggu, 08 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO, Jakarta - Kembung tak hanya bisa dialami para penderita maag. Anda perlu berhati-hati memilih makanan jika tak mau kembung datang. Salah satu caranya, hindari konsumsi gula yang tinggi dan junk food.

"Gula akan membuat bakteri dalam usus ikut mengkonsumsi gula. Ketika dicerna akan menghasilkan gas dalam jumlah tinggi," ujar Juru bicara Academy of Nutrition and Diabetics, Kristi King.

Berikut daftar makanan yang paling baik dikonsumsi untuk menghindari kembung seperti dikutip dari majalah Travelounge edisi September 2013.

Buah dan Sayuran
Keduanya kaya akan serat , sehingga baik bagi pencernaan. Serat juga membuat pergerakan usus lebih teratur. Tetapi sayuran yang mengadung sulfur dan karbohidrat raffinose seperti kol, brokoli, dan kecambah malah perlu dihindari.

Produk dari gandum utuh
Beras merah dan gandum juga memiliki kadar serat yang tinggi. Oleh sebab itu, makanan ini juga bagus bagi pencernaan.

Pisang
Buah ini termasuk jenis makanan yang baik bagi pencernaan karena tak menimbulkan iritasi pada lambung.

Air
Konsumsi air dalam jumlah cukup bisa memperlancar perjalanan makanan dalam organ pencernaan Anda.

Jahe
Rempah-rempah seperti jahe dan peppermint akan sangat mem bantu memulihkan perut kembung. Air rebusannya bisa membuat perut terasa lebih nyaman.

Makanan mengandung probiotik
Makanan yang mengandung bakteri baik akan membantu sistem pencernaan Anda. Oleh sebab itu potongan buah yang dipadu dengan yogurt bisa jadi pilihan yang sehat dan nikmat.

Makanan dengan prebiotik
Asparagus, bawang merah, kacang lentil, dan gandum mengandung serat yang baik bagi bakteri baik dalam saluran pencernaan. Pada akhirnya, pencernaan aAnda pun akan terbantu.

TRAVELOUNGE | ANGGRITA DESYANI

Berita lainnya:
Ini Kebiasaan Buruk Pemicu Plak Gigi
Iqbal Rais Pasien Stem Cell Pertama di Indonesia
Kontestan Miss World 2013 Akan Tari Kipas
Wanita Suka Pasangan Pakai Celana Dalam Boxer


10.19 | 0 komentar | Read More

Suara Bisa Naik Turunkan Suasana Hati  

TEMPO.CO, London - Banyak hal yang bisa membuat suasana hati atau mood seseorang naik atau bahkan drop. Berbagai kegiatan bisa jadi penyebabnya. Namun, sebuah penelitian yang dilakukan dr. Hulary Jones, dari ahli pendengaran di London, mengatakan bahwa suara bisa jadi pemicu perubahan mood seseorang.

Jones melakukan serangkaian penelitian dan wawancara untuk menemukan data bahwa mood bisa berubah tergantung jenis suara yang didengar. Ternyata kebanyakan suara yang ditemukan dapat ditemui pada kegiatan sehari-hari.

Jones menemukan bahwa suara ombak di pantai adalah suara yang paling disukai oleh wanita untuk menenangkan pikiran. Selain itu, suara rintik hujan dan suara tertawa anak-anak di urutan selanjutnya.

"Efek positif dari suara tersebut dapat membawa kenangan bahagia. Beberapa orang mengatakkan, mendengar suara kesukaan mereka membuat tubuh dan pikiran lebih santai, bahagia, dan mood jadi naik," kata Jones, Jumat, 6 September 2013.

Namun, Jones tidak hanya mencari tahu suara apa saja yang membuat mood naik, tapi juga yang membuat mood turun. Suara gigi yang bergesekan diakui paling mengganggu mood di antara semua suara. Selain itu, suara kenop pintu, dengkuran, dan peralatan kedokteran juga bisa jadi penyebab suasana hati turun.

Jones juga menambahkan, dengan mendengar suara kesukaan akan memunculkan kepuasan tersendiri.  Hal itu disebabkan karena indra pendengaran adalah yang paling penting untuk manusia. Suara-suara yang disukai akan membangkitkan sistem di otak yang bekerja untuk menstimulus kenangan indah sehingga pikiran akan lebih santai.

RINDU P HESTYA | FEMALE FIRST

Berita Populer Terkait:
Kontestan Miss World 2013 Akan Tari Kipas
Wanita Suka Pasangan Pakai Celana Dalam Boxer
Ginseng Merah Korea, Memelihara Ingatan Manusia 
Makanan Pencegah Kembung
Ini Potensi Para Finalis Duta Lingkungan HiLO 2013



10.19 | 0 komentar | Read More

Miss World Ditolak, Panitia: Kami Tak Tutup Kuping

Written By Unknown on Kamis, 05 September 2013 | 10.19

Massa dari Hizbut Tahrir Indonesia, Mahasiswa Bandung Raya, dan Pelajar Bandung, menggelar unjuk rasa menolak penyelenggaraan Miss World di Indonesia di Gedung Sate, Bandung (4/9). Mereka menuntut pemerintah untuk mencabut izin penyelenggaraan kontes Miss World di Indonesia. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO , Jakarta:Reaksi penolakan dari berbagai pihak atas penyelenggaraan ajang kontes kecantikan Miss World yang akan digelar akhir September 2013 ini ditanggapi panitia penyelenggara.

"Pro dan kontra acara ini memang sudah terlihat. Menurut kami ini adalah hal yang lumrah karena memang kita berada di negara demokrasi. Kami tidak menutup kuping, kami akan mendiskusikan dengan pihak tersebut untuk meluruskan kesalahan persepsi tentang Miss World," kata Budi Rustanto, salah satu panitia Miss World, saat ditemui di Warung Daun Cikini, Jakarta Pusat, Rabu, 4 September 2013.

Menurut Budi, pihak yang kontra tersebut memiliki pandangan yang salah tentang Miss World. "Tidak akan ada acara pagelaran bikini dalam acara ini. Semua kegiatan yang akan dilakukan oleh para peserta Miss World akan sesuai dengan budaya timur Indonesia. Dan tidak ada satu kegiatan pun yang merendahkan wanita,"katanya.

Perhelatan Miss World di Indonesia, menurut dia,  punya satu tujuan besar, yaitu mengenalkan Indonesia ke seluruh dunia. Mengenalkan keragaman budaya serta mengenalkan keramahtamahan peduduk Indonesia.

"Kami juga sudah mengantongi semua izin dari pihak terkait, sudah bertukar pikiran dengan gubernur, kapolda, para ulama di Jawa Timur, dan organisasi lainnya tentang Miss World ini. Kami terima semua masukan mereka. Dan kami sudah mendapatkan pola bagaimana cara meng-Indonesiakan acara Miss World yang terselenggara di Indonesia," kata Budi.

ANINDYA LEGIA PUTRI

Topik terhangat:

Delay Lion Air | Jalan Soeharto | Siapa Sengman | Polwan Jelita | Lurah Lenteng Agung

Berita Terpopuler Lainnya

Haji Lulung: Ahok Jangan Celetak Celetuk Slengean
Keluhan Polwan: Sulit Tolak Atasan
Harrison Ford Ngopi di Jakarta Bikin Heboh Twitter
Kisah Penumpang Lion Air Tidur di Landasan


10.19 | 0 komentar | Read More

Peneliti: Migrain Bisa Ubah Struktur Otak  

TEMPO.CO, Washington – Penyakit ini sering kali dianggap sepele. Pasalnya, migrain mudah reda dengan obat sakit kepala biasa atau obat khusus migrain. Namun demikian, itu tidak akan mengobatinya, tapi hanya meredakannya. Bahkan, menurut sebuah penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Neurology, yakni jurnal kumpulan dari penelitian American Academy of Neurology, migrain bisa mengubah struktur otak secara permanen.

"Secara tradisional, migrain dianggap sebagai gangguan jinak tanpa konsekuensi jangka panjang bagi otak," tutur penulis studi, Messoud Ashina, seperti dilansir dari Channel News Asia, Kamis, 29 Agustus 2013. Nyatanya, migrain bisa mengubah struktur otak secara permanen.

Penelitan ini menemukan penderita migrain berisiko tinggi terkena lesi otak, yakni kelainan materi putih dan volume otak.

Penderita migrain dengan aura, yakni migrain yang ditandai dengan sensitivitas terhadap cahaya, pusing, dan denging di telinga, memiliki risiko 68 persen lebih tinggi terkena lesi otak dibandingkan dengan non-penderita migrain.

Sedangkan penderita migrain tanpa aura memiliki risiko 34 persen lebih tinggi terkena lesi otak dibandingkan dengan non-penderita migrain.

Ashina menuturkan, "Kajian kami menunjukkan gangguan ini bisa mengubah struktur otak secara permanen dengan berbagai cara."

Namun demikian, menurut Ashina, belum diketahui lebih lanjut bagaimana lesi otak bisa mempengaruhi fungsi otak dalam jangka panjang. Oleh sebab itu, ia berharap, penelitian ini tidak berhenti sampai di sini.

CHANNEL NEWS ASIA | ANINGTIAS JATMIKA

Berita Lain:
Polri Usut Pemusnahan Barang Bukti Freddy Budiman
Izin Operasi Bus Maut Giri Indah Dibekukan
Jatah BLSM Diambil Orang, Kakek Ini Meninggal


10.19 | 0 komentar | Read More

Jangan Tergantung Obat Sakit Kepala

Written By Unknown on Selasa, 03 September 2013 | 10.19

TEMPO.CO , London: Jika sakit kepala menyerang, ada baiknya Anda tak buru-buru menenggak obat sakit kepala.  Professor Gillian Leng, Deputy Chief Executive of the National Institute for Health and Care Excellence (Nice) di Inggris, mengatakan bahwa orang yang menggunakan terlalu banyak obat pereda sakit untuk mengurangi rasa sakit kepala justru akan merasakan sakit kepala yang lebih sering.

"Penting bagi orang untuk memahami bahwa beda sakit kepala beda pengobatan, jadi diagnosis yang benar menjadi penting," kata Leng, kepada Daily Express.

"Orang mungkin tidak menyadari bahwa kelebihan penggunaan beberapa jenis obat untuk mengatasi beragam jenis sakit kepala atau migren bisa membuat kondisinya semakin buruk, dan membuat rasanya lebih sakit," ujar dia.

Karena itu Nice mengeluarkan panduan baru untuk membantu para dokter mengobati orang-orang yang mengalami sakit kepala.

Diharapkan panduan ini bisa memastikan bahwa pasien menerima pengobatan yang benar. "Manajemen efektif atas sakit kepala tergantung dari diagnosis yang benar dan menyesuaikan rencana pengobatan yang memadai. Penggunaan obat sakit kepala yang berlebihan menjadi masalah umum," kata Sam Chong, neurologist yang bekerja sama dengan Nice untuk membuat panduan pengobatan sakit kepala, seperti dikutip situs Daily Mail edisi 28 Agustus 2013,

Joanna Hamilton-Colclough, direktur dari Migraine Action, mengatakan bahwa panduan baru ini penting untuk memastikan kelanjutan dan perkembangan dalam mengenali dampak sakit kepala yang terjadi pada seseorang, maupun di masyarakat secara keseluruhan.

Diyakini bahwa 10 juta orang di Inggris sering mengalami sakit kepala dan hal ini menyebabkan 25 juta hari kerja hilang setiap tahunnya. Diperkirakan 500 ribu wanita dan 100 ribu pria di Inggris mengalami sakit kepala akibat penggunaan obat pereda sakit yang berlebihan.

Penelitian menunjukkan bahwa seringnya mengkonsumsi codeine, parasetamol, ibuprofen dan aspirin justru bisa menjadi penyebab utama terjadinya sakit kepala yang berulang. Hal ini juga menunjukkan bahwa antara seperempat hingga dua pertiga penderita sakit kepala ternyata menggunakan obat pereda sakit secara berlebihan. Mereka tidak overdosis dengan obat yang mereka konsumsi tetapi mengkonsumsi pil-pil tersebut dalam periode yang panjang.

Kenyataannya, semakin banyak obat pereda sakit itu dikonsumsi, semakin resisten tubuh. Karena itu, para penderita sakit kepala perlu obat lain yang lebih kuat daya redanya. Ketika pengobatannya dihentikan, penderita akan merasakan reaksi balik disebut 'rebound headache' yang menyebabkan mereka membutuhkan pengobatan lebih banyak. Kondisi ini lebih banyak terjadi pada wanita. Pasalnya wanita lima kali lebih cenderung terkena migren dibandingkan pria.

Dr Anne MacGregor, director of clinical research di the City of London Migraine Clinic, menjelaskan, "Penggunaan obat yang terus-menerus akan membuat Anda terus terjaga dengan sakit kepala karena batas sakit Anda berada di posisi terendah, obat pereda sakit akan berhenti bereaksi pada malam hari."

Ia menambahkan bahwa, penggunaan obat pereda sakit tidak lebih dari dua atau tiga kali seminggu, tidak masalah. Namun jika lebih dari itu, maka akan muncul masalah. Cara untuk menghentikannya, kata dia, berhenti mengonsumsi obat yang menyebabkannya.

DAILY MAIL | ARBA'IYAH SATRIANI
Terpopuler:
Garuda Rugi Rp 116 Miliar
Relokasi Blok G Cepat, Jokowi Tungguin Tukang Cat
Disebut Terkait Impor Sapi, Dipo Alam Berkelit
Sengman Pernah Hadir ke Wisuda Anak SBY?
Jenderal Moeldoko: Dulu Saya Tak Tahu Gratifikasi
Perwira Polwan Yakin Briptu Rani Hanya Oknum


10.19 | 0 komentar | Read More

Musik Favorit Tingkatkan Stamina Penderita Jantung

TEMPO.CO, Jakarta - Musik terbukti mampu memberikan manfaat, baik manfaat fisik maupun manfaat psikis. Mendengarkan musik tidak hanya baik bagi orang dewasa, tapi bagi bayi dan janin juga. Oleh sebab itu, industri musik seolah tidak pernah mati. Selalu bermunculan musik-musik baru. Meski demikian, setiap orang pasti punya musik favoritnya. Bahkan, sebuah penelitian pernah mengungkap, meski bermunculan musik-musik baru, nyatanya kita lebih sering mendengarkan musik yang itu-itu saja, musik favorit kita.

Musik favorit tidak hanya membuat kita merasa nyaman mendengarkan, tapi juga bisa meningkatkan stamina dan menjaga kesehatan jantung. Dikutip dari laman The Telegraph, Minggu, 1 September 2013, studi ini akhirnya membuat ahli jantung menyarankan pasiennya untuk mendengarkan lagu favorit mereka untuk meningkatkan kesehatan jantungnya.

"Ketika mendengarkan musik yang kita sukai maka otak akan melepaskan endofrin yang akan meningkatkan kesehatan pembuluh darah kita, termasuk pembuluh darah di jantung," ujar Prof. Delijanin Ilic, peneliti utama studi ini dari Institut Kardiologi, Universitas Nis, Serbia. "Musik yang kita sukai akan membuat kita merasa senang," tambahnya lagi.

Lewat penelitian yang dipublikasikan dalam kongres European Society of Cardiology's di Amsterdam ini, Ilic melakukan percobaan terhadap 74 pasien jantung. Ia membagi pasien dalam tiga kelompok.

Kelompok pertama adalah pasien yang rutin melakukan latihan kardio tanpa mendengarkan musik favorit. Kelompok kedua adalah pasien yang melakukan latihan kardio sambil mendengarkan musik favorit. Sementara kelompok ketiga adalah pasien yang tidak melakukan latihan kardio tapi rutin mendengarkan musik favorit mereka.

Hasilnya, stamina pasien yang latihan dan mendengarkan musik akan meningkat hingga 39 persen. Sementara itu, stamina pasien yang melakukan latihan tanpa mendengarkan musik akan meningkat hingga 29 persen. Dan yang paling mengejutkan, stamina pasien yang tidak melakukan latihan tapi rutin mendengarkan musik bisa meningkat hingga 19 persen. Ini menunjukkan, musik benar-benar memberikan manfaat yang signifikan.

Namun demikian, menurut Ilic, tidak semua jenis musik bisa memberikan manfaat seperti ini. Musik-musik keras atau yang justru terlalu mengganggu emosi malah akan memberikan manfaat yang tidak baik. Ilic menyarankan, pasien hendaknya memilih musik opera, musik klasik, atau musik lainnya yang juga meningkatkan emosi positif.

Meskipun penelitian ini hanya dilakukan pada pasien yang menderita penyakit jantung, Ilic yakin, temuannya ini juga bisa diterapkan secara luas untuk kasus penyakit lainnya.

THE TELEGRAPH | ANINGTIAS JATMIKA

Berita Terpopuler:
Briptu Rani: Keramahan Saya Disalahartikan
PPP Walkout, Pengamat: Tidak Ada Pengaruhnya
Kasus Trafficking, Gadis-Gadis Ini Dijerat Utang
Tiga Wartawan Diduga Peras Kepala Sekolah
Bagaimana Kain Etnik Beradaptasi dengan Zaman


10.19 | 0 komentar | Read More
techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger