Mengoleksi Kaset Itu Gampang  

Written By Unknown on Minggu, 22 September 2013 | 10.19

Pengunjung mengamati aneka kaset bekas yang tersedia dalam acara peringatan Hari kaset Internasional (Cassette Store Day) yang berlangsung di Saffron Bistro, Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (7/9). TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO , Jakarta:Mengumpulkan kaset di era digital bukanlah suatu upaya mudah. Produsennya tinggal sedikit dan barangnya juga terbatas. Lebih sulit lagi bila Anda ingin mengoleksi kaset "jadul", karena barangnya tergolong langka dan Anda sudah pasti harus bersaing dengan kolektor yang lebih senior. Tapi tak ada kata terlambat dalam perkara ini.

Bila Anda memang ingin mengoleksi kaset sekarang, berikut ini cara sederhana untuk melakukannya.

Gemar Musik
Seorang kolektor kaset biasanya juga gemar musik, karena musiklah isi sebagian besar kaset. Tentu ini dikecualikan bila Anda gemar mengoleksi rekaman pidato. Apa pun pilihan Anda, sebaiknya Anda menyukai apa yang Anda koleksi.

Fokus
Kolektor biasanya berfokus pada hal yang khusus. Misalnya fokus pada kelompok musik atau penyanyi tertentu, seperti Benyamin S. atau God Bless. Dapat pula memilih jenis musik tertentu, seperti keroncong atau musik pop era 1970-an. Tapi, tentu saja, Anda tidak dilarang mengoleksi berbagai jenis musik. Yang penting, Anda tahu kaset macam apa yang Anda hendak kumpulkan.


Anda sedang membaca artikel tentang

Mengoleksi Kaset Itu Gampang  

Dengan url

http://metropolitstyl.blogspot.com/2013/09/mengoleksi-kaset-itu-gampang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Mengoleksi Kaset Itu Gampang  

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Mengoleksi Kaset Itu Gampang  

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger